UMKM Essential Oil Naik Daun di Bali
DENPASAR, NusaBali.com - Pandemi Covid-19 telah memberikan dampak yang besar terhadap perekonomian global, termasuk Indonesia. Namun, di tengah kondisi yang sulit tersebut, ada beberapa sektor yang justru mampu bertahan dan bahkan berkembang. Salah satunya adalah sektor UMKM, termasuk UMKM di bidang produksi essential oil.
Salah satu pelaku UMKM essential oil yang berhasil bertahan dan bahkan berkembang di tengah pandemi adalah Nasatya Healing Oil. UMKM yang berlokasi di Denpasar, Bali ini didirikan oleh seorang pembimbing spiritual yang ingin membantu sesama dengan menciptakan produk herbal yang berkhasiat.
"Awalnya minyak ini bukan merupakan sebuah produk olahan yang dibuat dengan tujuan mencari benefit atau diperjualbelikan. Nasatya Healing Oil murni karena ketergerakan hati beliau (pembimbing spiritual) yang ingin membantu sesama dan menolong orang sakit," ujar Lisa Lukman, tim produksi Nasatya Healing Oil.
Namun, karena banyaknya permintaan dari rekan-rekan pembimbing spiritual, akhirnya Nasatya Healing Oil mulai dijual. Kini, produk ini sudah mulai dikenal luas dan turut aktif dalam berbagai event terkait lingkungan dan kesehatan.
Salah satu keunggulan Nasatya Healing Oil adalah proses ekstraksinya yang menggunakan sistem cold pressed atau tanpa dipanaskan. Hal ini membuat minyak ini lebih aman dan berkhasiat karena tidak merusak kandungan nutrisi di dalamnya.
"Untuk menghasilkan satu liter ekstrak herbal murni ini, kami membutuhkan bahan baku sekitar 300 kg sampai 2 ton tanaman," ungkap Lisa saat ditemui di rumah produksi kawasan Sumerta Klod, Denpasar Timur.
Bahan-bahan baku yang digunakan untuk membuat Nasatya Healing Oil antara lain kunyit, sere, jahe merah, kayu manis, cengkih, minyak kelapa murni, lavender, dan bahan alam lainnya. Bahan-bahan tersebut dikombinasikan sesuai dengan kebutuhan dan varian yang ingin dibuat.
Jenis atau varian yang ditawarkan dari Nasatya Healing Oil bermacam-macam. Mulai dari Nasatya Harmony untuk mengatasi susah tidur, Nasatya SR+Herbal untuk menghilangkan nyeri dan regenerasi sel tubuh, Nasatya Sensitive untuk menjaga kestabilan hormon, alergi, dan kulit.
Selanjutnya Nasatya Refresh untuk pijat dan urut, Nasatya Telon Extra untuk menjaga kesehatan keluarga, secara khusus pada balita. Dan masih ada banyak varian lagi yang sekiranya perlu dicoba oleh para penggemar essential oil/aromatic dimanapun berada.
Harga yang dibanderol untuk setiap jenis Nasatya Healing Oil bervariasi. Berada di kisaran Rp 60.000 sampai Rp 300.000. Misalnya Nasatya Telon Extra dibanderol Rp 60.000/botol (berukuran 60 ml). Ada juga Nasatya Harmony yang dipatok Rp 120.000/botol (50 ml).
Untuk minyak Nasatya yang berkhasiat bagi penderita sakit berat dan menahun, kalian bisa membeli tipe Nasatya Super Power. Minyak tipe ini dipatok dengan harga Rp 300.000/botol (50 ml). *ol4
Komentar