Jorge Martin Menangi Sprint Race
JAKARTA, NusaBali - Rider Pramac Racing, Jorge Martin terus memberikan ancaman untuk Pecco Bagnaia pada perburuan gelar titel juara dunia MotoGP 2023. Bahkan Jorge Martin sukses finis pertamadalam Sprint Race MotoGP Qatar, Minggu (19/11) dinihari WITA.
Yang menarik dari Sprint Race MotoGP Qatar, Jorge Martin sempat senggolan dengan Bagnaia sebanyak dua kali. Namun dari dua duel itu, Jorge Martin selalu mampu mengalahkan Bagnaia. Akhirnya Bagnaia, yang juga rider pabrikan Ducati itu harus puas finis kelima.
Usai Sprint Race MotoGP Qatar, Bagnaia memang masih memimpin klasemen tapi dengan keunggulan hanya tujuh poin dari Jorge Martin.
Sedangkan posisi kedua ditempati rider Gresini Ducati, Fabio Di Giannantonio.
Di Giannantonio berselisih 0,391 detik dari Jorge Martin. Sedangkan Luca Marini finis ketiga disusul Alex Marquez di urutan keempat. Artinya posisi lima besar semua diisi pembalap Ducati Desmosedici. Adapun Marc Marquez kembali tampil buruk dengan finis ke-11.
Lalu Fabio Quartararo bisa mengakhiri balapan di posisi delapan meski start dari grid belakang.
Bagnaia sendiri semakin tertekan karena usai Sprint Race ini, gap poinnya dari Jorge Martin tinggal tujuh poin. Mengenai manuver agresif Jorge Martin kepadanya, Bagnaia menyebut situasinya semakin menarik menuju main race MotoGP Qatar.
"Saya pikir sangat bagus dia yang melakukannya. Jadi dia membuka sebuah situasi yang bisa jadi menarik untuk main race," tegas Bagnaia.
Soal Bagnaia tidak dapat bersaing meraih kemenangan pada Sprint Race MotoGP Qatar. Meski dia menyebut ada masalah dengan ban dan punya kecepatan menjanjikan selama akhir pekan di Lusail, Bagnaian tetap percaya diri.
“Bekerja dengan cara tertentu sepanjang akhir pekan, memiliki perasaan yang sama sepanjang akhir pekan dan kemudian ketika sangat penting untuk meraih hasil yang baik, perasaan saya benar-benar berubah," kata Bagnaia.
"Satu-satunya yang berubah adalah ban dan cukup aneh mengalami hal ini. Tapi itu adalah sesuatu yang bisa terjadi. Kami hanya sedikit kurang beruntung mengalami situasi ini dalam balapan," lanjut bagnaia. ant
Komentar