Portugal Sempurna, Serbia Tim ke-17 ke Jerman
LISBON, NusaBali - Portugal menutup kualifikasi Euro 2024 Jerman dengan laju sempurna, usai kemenangan atas Islandia 2-0, pada laga terakhir Grup J, di Estadio Jose Alvalade, Lisbon, Senin (20/11) dinihari Wita. Sedangkan Serbia menjadi tim ke-17 yang berangkat ke Jerman.
Dua gol kemenangan Portugal dicetak Bruno Fernandes (37’) dan Ricardo Horta (66’). Hasil itu membuat Portugal selalu menang dalam 10 laga. Portugal juga jadi satu-satunya negara yang tampil sempurna di kualifikasi Euro 2024.
Catatan Cristiano Ronaldo dkk hanya dapat disamai Prancis yang hingga kini mengumpulkan tujuh kemenangan dari tujuh laga dan menyisakan satu laga melawan Yunani pada Rabu (22/11).
“Yang ini tercatat dalam buku sejarah: Portugal menyelesaikan babak kualifikasi dengan rekor sempurna untuk pertama kalinya,” tulis laman resmi Portugal, Senin.
Tidak hanya menyapu bersih 10 laga dengan kemenangan, Portugal juga menjadi tim paling produktif yaitu 36 gol dan tim yang memiliki goal difference terbaik (34 gol) atau hanya kebobolan dua laga dari 10 laga yang dijalani.
Juga, Os Navegadores menempatkan dua pemainnya di jajaran pencetak gol dan assist terbanyak. Bintang Al Nassr, Ronaldo bercokol sebagai di papan atas pencetak gol terbanyak dengan 10 gol, di bawah Romelu Lulaku yang mengumpulkan 14 gol. Lalu, di deretan assist, gelandang Manchester United Bruno Fernandes menjadi top assist dengan 7 assists.
Portugal telah memastikan tiket lolos Euro 2024 satu bulan lalu, tepatnya pada laga ketujuh Grup J saat mereka mengandaskan perlawanan Slovakia 3-2.
Sementara itu, Serbia menjadi negara ke-17 yang lolos ke putaran final Euro 2024 di Jerman. Serbia ditahan Bulgaria 2-2, pada laga terakhir Kualifikasi Grup G di Stadion Dubocica, Leskovac, Senin dinihari Wita.
Hasil imbang itu membawa Serbia di peringkat kedua klasemen akhir Grup G dengan 14 poin dari 8 laga.
Dalam laga itu, Serbia sempat unggul lebih dulu lewat Milos Veljkovic, namun Bulgaria sempat membalikkan keadaan melalui Georgi Rusev serta Kiril Despodov. Pasukan Dragan Stojkovic akhirnya sukses mengamankan hasil imbang 2-2 setelah bek Srdjan Babic membobol gawang Bulgaria pada menit ke-82.
Setelah Serbia memastikan diri lolos ke Euro 2024, kini sudah 17 negara yang dipastikan tampil di putaran final, termasuk tuan rumah Jerman.
Kini tinggal empat tiket tersisa dari kualifikasi grup yang diperebutkan oleh Italia dan Ukraina di Grup C, Kroasia dan Wales di Grup D, Republik Ceko dan Moldova dari Grup E, serta Slovenia dan Kazakhstan di Grup H.
Sedangkan tiga tiket lainnya diperebutkan melalui jalur play-off yang sejauh ini dipastikan akan diikuti Polandia, Finlandia, Israel, Bosnia-Herzegovina, Georgia, Yunani, dan Luksemburg. ant
1
Komentar