Jelang Pemilu, Caleg Berburu Specimen Surat Suara
GIANYAR, NusaBali - Bagi pengusaha percetakan, Pemilu dianggap musim panen. Pesanan alat peraga sosialisasi atau kampanye dipastikan datang dari para calon legislatif (caleg) tingkat kabupaten hingga pusat. Para caleg pesan baliho hingga berburu specimen (contoh) surat suara.
Komang Sukerta Negara, 48, pemilik Alam Bali Advertising di Lingkungan Candi Baru, Kelurahan Gianyar mengatakan, ada peningkatan signifikan setiap hajatan Pemilu. “Peningkatan sekitar 40% dari produksi biasa,” ujar Komang Sukerta, Selasa (21/11).
Menurut Komang Sukerta, para caleg paling banyak pesan baliho dan specimen surat suara. Sebagai pelopor usaha percetakan di Gianyar, Komang Sukerta yang akrab disapa Komang Acil telah memiliki pelanggan tetap. “Anggota DPRD Gianyar hampir 70% buat alat sosialisasi di sini. Sekitar 6 partai politik,” ungkap Komang Acil. Meskipun di tahun politik, pemesan baliho juga mencari momentum yang tepat untuk dipasang di sejumlah titik strategis. “Tanggal 28 November ini mulai masa kampanye, pesanan baru beberapa. Yang banyak jelang Natal dan Tahun Baru karena mereka nyari momen khusus,” jelasnya.
Tak kalah laris adalah pesanan specimen surat suara yang menonjolkan nama salah satu caleg. Tujuannya untuk menginformasikan kepada pemilih letak nama dan nomor urut caleg. “Kami banyak terima pesanan specimen surat suara. Jadi nama dia digaris tebal, kolom baris yang lain abu-abu. Dengan specimen surat suara mungkin lebih efektif mengedukasi masyarakat cara mencoblos,” jelas Komang Acil. Selain baliho dan specimen surat suara, Komang Acil juga menerima pesanan kartu nama, stiker, dan spanduk. Sebagian besar didesain langsung oleh timnya.
Komang Acil mengatakan, para caleg cukup bayar sekali, baliho yang dipesan sudah termasuk jasa pemasangan. Tidak saja di Gianyar, juga menerima pesanan dari lintas kabupaten bahkan lintas pulau. “Ada dari Bangli, Klungkung, dan Karangasem. Ada juga pesanan dari Dompu,” ungkap Komang Acil. 7 nvi
Komentar