nusabali

Siswa SMAN Abang Sumbang Perunggu Popnas

  • www.nusabali.com-siswa-sman-abang-sumbang-perunggu-popnas

AMLAPURA, NusaBali - Siswa kelas XII IPA1 SMAN Abang I Gede Pariata menyumbang medali perunggu dari cabang olahraga (cabor) Silat untuk Kontingen Bali pada Popnas (Pekan Olahraga Nasional) 2023, di Palembang, Sumatera Selatan, 28 Agustus - 3 September 2023. Dia bertanding di kelas F (59-63 kilogram).

Medali ini menjadi kebanggaan pihak sekolah dan kontingen Bali. "Saya belum bisa menyumbang medali emas, walaupun telah berupaya. Semoga adik-adik kelas dalam kesempatan mendatang mampu meraih medali emas," jelas siswa asal Banjar Kusambi, Desa Bunutan, Kecamatan Abang ini di ruang guru SMAN Abang, Banjar Tista Gede, Desa Tista, Kecamatan Abang, Karangasem, Kamis (23/11).

Dia tampil di Popnas 2023 melalui seleksi di Porsenijar Bali 2023, dengan meraih medali perunggu. Selanjutnya, dia mengikuti Pra Popnas 2023 di Kalimantan Selatan meraih medali perak.

Pariata meniti karier dalam cabor silat sejak duduk di kelas VII SMPN 3 Abang. Sejak itu, dia terus bertanding, walaupun beberapa kali mengalami kekalahan. Dia tidak pernah putus asa. Sebab, dia berprinsip dari kekalahan bisa mengevaluasi diri untuk bangkit dan menang di kesempatan berikutnya.

Pesilat Bhakti Negara ini dengan berat badan 62 kilogram tinggi 172. Menurut siswa kelahiran 18 November 2005 ini berat dan tinggi badannya cukup ideal sebagai atlet.

Sepulang dari Popnas 2023, putra kedua dari tiga bersaudara pasangan I Wayan Sulitra dan Ni Luh Suni ini terus berlatih. Walaupun dia menyadari berlatih silat hanyalah hobi. Dia bercita-cita ingin adi Panglima TNI.

Kasek SMAN Abang I Putu Suweta mengapresiasi prestasi anak didiknya di bidang non akademis. "Banyak siswa berbakat di bidang non akademis, di SMAN Abang. Saya memberikan kesempatan untuk berkarier," jelasnya.

Kata mantan Kasek SMAN Sidemen ini, SMAN Abang berdiri tahun 2019, namun banyak prestasi siswa di bidang akademis dan non akademis. "Sebab banyak siswa berbakat dan kami berupaya mengoptimalkan bakat mereka," kata Suweta.7k16 

Komentar