nusabali

Gubuk Penyimpanan Kelapa Terbakar

  • www.nusabali.com-gubuk-penyimpanan-kelapa-terbakar
  • www.nusabali.com-gubuk-penyimpanan-kelapa-terbakar

SEMARAPURA, NusaBali - Gubuk penyimpanan buah kelapa milik I Wayan Gemuh Bayunta, 37, di Jalan Srikandi, Kelurahan Semarapura Kelod Kangin, Kecamatan/Kabupaten Klungkung terbakar, Kamis (23/11) pagi.

Kebakaran diduga akibat kena bara dupa usai sembahyang. Petugas dengan dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) tiba di lokasi untuk padamkan api. Kerugian material ditaksir sekitar Rp 5 juta.

Informasi di lapangan, kebakaran diketahui pertama kali oleh warga sekitar yang kebetulan melintas di TKP, sekitar pukul 10.00 Wita. Saksi melihat kepulan asap tebal dari gudang penyimpanan kelapa. Saksi berteriak minta tolong dan menginformasikan kepada Wayan Gemuh. Tak berselang lama, warga sekitar berdatangan ke lokasi untuk memadamkan api. Beberapa menit kemudian, 2 unit Damkar tiba di lokasi untuk memadamkan api. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 11.40 Wita.

Kapolsek Klungkung Kompol Gusti Darmanata mengatakan, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Diduga akibat bara dupa usai sembahyang mengenai barang-barang yang mudah terbakar. Korban menerima kejadian ini sebagai musibah. “Kerugian diperkirakan Rp 5 juta,” ujar Kompol Gusti Darmanata. 7 wan

Komentar