Akar Lapuk, Pohon Tumbang di Negara
NEGARA, NusaBali - Pohon tumbang terjadi di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Banjar Tengah, Kecamatan Negara, Jembrana, Jumat (1/12) sore. Tumbangnya pohon itu pun tepat mengarah ke jalan. Untungnya tidak ada korban dalam kejadian tersebut.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jembrana I Putu Agus Artana Putra mengatakan, peristiwa pohon tumbang itu terjadi sekitar pukul 16.00 Wita. Saat kejadian itu, cuaca cukup cerah. "Penyebabnya karena akar lapuk," ujar Agus Artnana.
Menurut Agus Artnana, pohon tumbang tersebut menimpa sebagian badan jalan. Jenis pohon yang tumbang belum diketahui. Namun ukuran pohon itu berdiameter sekitar 20 centimeter dengan tinggi sekitar 5 meter. "Tidak ada korban maupun kerugian materiel. Cuman sebagai badan jalan sempat tertutup," kata Agus Artana.
Setelah menerima laporan, kata Agus Artnana, pohon tumbang itu langsung ditangani petugas Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Jembrana. Penanganan dimulai pada pukul 16.15 Wita dan selesai pukul 16.35 Wita. "Penanganan berjalan lancar. Sekitar 20 menit sudah selesai ditangani," ujar Agus Artnana.
Agus Artana mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai resiko pohon tumbang. Terlebih saat musim hujan yang diperkirakan semakin meningkat mulai bulan Desember ini. Masyarakat juga diminta untuk segera melapor jika menemukan pohon yang berpotensi tumbang. 7ode
1
Komentar