nusabali

Pasukan Biru Dikerahkan Antisipasi Banjir di Denpasar

  • www.nusabali.com-pasukan-biru-dikerahkan-antisipasi-banjir-di-denpasar
  • www.nusabali.com-pasukan-biru-dikerahkan-antisipasi-banjir-di-denpasar

DENPASAR, NusaBali.com – Mengantisipasi banjir di musim hujan, Dinas PUPR Kota Denpasar menerjunkan Pasukan Biru untuk membersihkan saluran air yang dinilai rawan penimbunan sampah. Aksi yang dilakukan pada Sabtu (2/12/2023) melanjutkan kegiatan sehari sebelumnya.

Saiin (55), Ketua Koordinator Lapangan, menerangkan bahwa kegiatan ini pada dasarnya bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan volume sampah pasca hujan.

“Ada lima titik, (ruas Jalan) Cok Agung Tresna, terus di timur pompa bensin Jalan Raya Puputan, terus di sini Jalan Hang Tuah, terus Tukad Balian, dan Jalan Durian,” jelas Saiin saat ditemui di Jalan Hang Tuah, Sabtu siang

Untuk mengakomodir kegiatan rutinitas ini, Dinas PUPR Kota Denpasar mengerahkan 265 pekerja, yang terbagi dalam 4 kecamatan di Kota Denpasar. “Yang di sini (Jalan Hang Tuah) ada  20 orang, terus tadi di Cok Tresna itu 15 orang. Itu yang untuk wilayah Denpasar Timur saja. Jadi kalau wilayah lainnya kita sebar,” terang Saiin.

Dalam pantauan di lokasi, terlihat para pekerja sedang sibuk mengangkut sampah yang menumpuk di sepanjang parit tersebut, berjarak kurang lebih 100 meter ke arah timur dari Bundaran Tugu Hang Tuah, Denpasar Selatan. Sampah-sampah itu ada yang berupa sampah organik dan juga anorganik.

Dari keterangan yang didapatkan, sebanyak 8 truk, telah dikerahkan untuk mengangkut sampah yang dikumpulkan sejak Jumat hingga Sabtu pagi ini. “Ini (sampah) semua langsung dibuang di TPA Suwung,” terang Saiin.*ol4

Komentar