Nataru, Penglipuran Targetkan 3.000 Wisatawan/Hari
BANGLI, NusaBali - Jelang hari raya Natal dan Tahun Baru (Nataru), pengelola Obyek Wisata Desa Tradisional Penglipuran menyambut ledakan wisatawan. Bahkan pengelola menargetkan kunjungan 3.000 wisatawan/hari, pada momentum Nataru 2023.
Manager Desa Wisata Penglipuran I Wayan Sumiarsa mengatakan, secara umum target kunjungan tahun 2023 960.000 orang/hari. Sejauh ini realisasi sudah mencapai 95 persen. Terkait libur Nataru 2023, pengelola Desa Wisata Penglipuran menargetkan kunjungan 3.000 orang/hari. Hal ini berkaca pada data kunjungan tahun sebelumnya.
"Kami optimis tahun ini Penglipuran masih menjadi salah satu daya tarik wisata yang nantinya akan dikunjungi oleh wisatawan baik mancanegara maupun nusantara," ungkapnya Senin (11/12).
Lanjutnya, pihak pengelola sudah menyiapkan berbagai langkah antisipasi keamanan maupun parkir dalam penyambut puncak kunjungan. Untuk keamanan misalnya, Sumiarsa mengatakan pihaknya sudah bekerja sama dengan pecalang. Begitu juga untuk parkir.
Menurut Sumiarsa, fasilitasnya sudah selesai dikerjakan, dan itu merupakan hal wajib untuk menyambut kunjungan wisatawan terutama di high season. ‘’Tidak hanya bersiap dari sisi keamanan dan fasilitas parkir, kami juga menyiapkan event-event kecil untuk disuguhkan pada wisatawan," sebutnya.
Pengelola mempersiapkan pertunjukan seni dan budaya. Pada akhir tahun ini juga akan mengadakan Simbar Festival atau kontes tanaman Simbar. Acaranya berlangsung selama dua hari, yakni tanggal 24 hingga 25 Desember. Selain itu, pihaknya juga menyediakan paket-paket wisata/kunjungan.
Paket tersebut dikolaborasikan dengan hutan bambu yang merupakan atraksi baru di Penglipuran. "Salah satu paket yang ditawarkan adalah wisatawan bisa menikmati makan siang di hutan bambu," kata Sumiarsa.7esa
Komentar