nusabali

Kapten PSM Didenda Rp 75 Juta

  • www.nusabali.com-kapten-psm-didenda-rp-75-juta

Laga lanjutan Liga 1 antara Persib Bandung melawan PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada 5 Juli lalu berbuntut panjang. 

JAKARTA, NusaBali
Memang ada insiden usai laga tersebut, dimana para pemain PSM mendapat lemparan botol air mineral yang tak bisa dihalau oleh panitia pertandingan atau pihak keamanan.

Kejadian tersebut dipicu karena Kapten PSM, Hamka Hamzah menunjukkan gestur tak pantas pada para pendukung Persib. Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kemudian menindak lanjuti kejadian tersebut, dimana sanksi sebanyak dua kali larangan tampil plus denda Rp 75 juta dijatuhkan kepada Hamka.

Selain itu mantan pemain Persija Jakarta ini diwajibkan membayar denda sebesar Rp 75 juta. Dalam sesi konferensi pers jelang pertanding melawan Barito Putera, pelatih PSM Robert Rene Alberts menyayangkan atas sanksi yang diterima oleh anak asuhnya itu.

"Kita sudah komunikasi manajemen juga mengenai sanksinya. Sangat disayangkan memang, Hamka disuruh membayar denda Rp75 Juta dan tidak ikut bermain 2 pertandingan, mulai dari lawan Barito," terangnya.

Melalui akun Twitter pribadinya, Hamka pun menerima dengan lapang dada sanksi yang dijatuhkan Komdis padanya.*

Komentar