nusabali

Dorongan Penasaran Menjadi Terbaik

Inspirasi dan Motivasi Viktor Axelsen

  • www.nusabali.com-dorongan-penasaran-menjadi-terbaik

DUBAI, NusaBali - Pemain tunggal putra bulutangkis nomor satu dunia, Viktor Axelsen, mengungkapkan motivasi yang membuat dirinya selalu ingin menjadi yang terbaik di dunia bulutangkis meski sudah meraih begitu banyak kesuksesan. Dia mengatakan dirinya penasaran sejauh mana mampu meraih prestasi di dunia sehingga tak akan ada penyesalan setelah pensiun nanti.

Ya, tak dapat dipungkiri Axelsen menjadi salah satu pemain tunggal putra terbaik sepanjang sejarah bulutangkis dunia. Buktinya, pemain Denmark itu telah menduduki peringkat satu dunia dengan total selama 160 pekan. Dia melakukannya secara berturut-turut dalam 109 pekan sejak 28 September 2017 hingga pekan ini, 30 Desember 2023.

Sampai akhir 2023 ini, total sudah 27 gelar diraihnya dari ajang BWF Super Series dan World Tour. Pada tahun ini, Axelsen sukses mengantongi enam gelar BWF World Tour, termasuk menjuarai BWF World Tour Finals 2023. Belum lagi medali emas Olimpiade Tokyo 2020 yang diraih pada 2021.

Kendati meraih kesuksesan secemerlang itu, pemain 29 tahun itu masih punya motivasi tinggi untuk mendapatkan lebih banyak gelar. Dia tetap di level permainan terbaiknya saat menutup tahun ini dengan gelar juara BWF World Tour Finals 2023. Prestasi itu menjadikan Axelsen mencatat hattrick podium pertama turnamen penutup tahun, sekaligus menjadi pemain tersukses yang meraihnya dengan raihan lima gelar.

Lantas apa yang membuatnya tetap termotivasi untuk menjadi versi terbaiknya selama ini? Axelsen pun menjawab pertanyaan tersebut yang diberikan fansnya dalam sesi tanya jawab di Instagram stories-nya, pada Jumat (29/12).

Pemain berpostur 194,5 cm itu mengungkapkan dirinya tetap termotivasi karena ingin melihat sejauh mana mampu meraih kesuksesan di dunia bulutangkis. Pasalnya, dia ingin hidup tenang setelah gantung raket tanpa adanya penyesalan mengenai kariernya di dunia bulu tangkis.

“Saya tahu bahwa kesempatan saya untuk melihat sejauh mana pencapaian saya dalam karir bulu tangkis saya tidak akan kembali ketika saya pensiun. Jadi saya mencoba untuk mencapai potensi penuh saya selama saya bisa dalam dunia bulutangkis sebelum tantangan baru menanti pasca bulu tangkis,” kata Axelsen di Instagram-nya, @viktoraxelsen, Jumat (29/12).

“Saya selalu mengatakan bahwa tujuan utama saya adalah untuk dapat melihat diri saya sendiri di cermin pada malam hari dan dapat mengatakan bahwa saya telah melakukan apa yang saya bisa dengan apa yang saya miliki untuk menjadi lebih baik di dalam dan di luar lapangan,” kata Axelsen.

Axelsen pun saat ini tengah mempersiapkan diri menatap musim 2024 dengan berlatih keras di Dubai, Uni Emirat Arab. Dia bakal memulai perjalanannya tahun depan di Malaysia Open 2024 dengan melawan sahabatnya yang juga jagoan Singapura dan Juara Dunia 2022, Loh Kean Yew. *

Komentar