Ke Buleleng, Gibran Janji Kaji Ulang Bandara
Bersama Hotman Paris Temui Relawan di GOR Ngurah Rai
SINGARAJA, NusaBali - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 2 Gibran Rakabuming Raka menyapa relawan dan simpatisannya di Kabupaten Buleleng, Selasa (9/1) pagi.
Pasangan dari Capres Prabowo Subianto ini juga melakukan dialog bersama tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh Puri se-Bali untuk menyerap aspirasi. Rencana pembangunan Bandara Buleleng menjadi usulan prioritas dan harapan yang disampaikan dalam kesempatan tersebut.
Gibran menginjakkan kakinya di Buleleng bersama istri Selvi Ananda setelah naik helikopter dari Bandara Ngurah Rai menuju Buleleng. Eforia relawan dan simpatisan Prabowo-Gibran riuh meneriakkan yel-yel dukungan. Tim 8 Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo (RJBBP), tokoh masyarakat, dan tokoh puri mengajukan sejumlah permohonan kepada Gibran untuk memperjuangkan harapan mereka.
Ketua Tim 8 RJBBP Bali, Jro Krisna menyampaikan tidak banyak permohonan yang diinginkan masyarakat Bali jika menang pada Pilpres 2024 mendatang. “Hanya satu permintaan kami di Buleleng, yakni kelanjutan Bandara Bali Utara. Kami khususnya di Buleleng ibarat musim panas yang menunggu hujan karena pembangunan bandara tak kunjung terealisasi,” ucap Jro Krisna. Keinginan tersebut diperkuat Manggala Utama Trah Tunggal Ki Barak Panji Sakti, Anak Agung Wiranata Kusuma. Mewakili Panglingsir Puri Buleleng dia menyampaikan Buleleng selama ini sebagai subjek janji politik. Ketimpangan pembangunan Bali utara dengan Bali selatan disebabkan karena akses penunjang belum tersedia. Salah satunya bandara.
Padahal dulu Buleleng adalah ibukota Bali dan Nusa Tenggara. “Kalau secara kajian nanti tidak memungkinkan, kami punya alternatif lain untuk membuka akses ke Buleleng. Ada pelabuhan tua Buleleng ini yang sudah ada sejak zaman Belanda sebagai pelabuhan perdagangan internasional, mungkin alternatif ini bisa dikaji kalau memang bandara tidak memungkinkan,” kata pensiunan perwira Polri ini.
Sedangkan mewakili puri sejebag Bali, Ida Cokorda Gede Agung Samara menitipkan jika Prabowo-Gibran memenangkan Pilpres agar menepati visi misi dan janji politik yang diucapkan. Tokoh Puri Klungkung ini mengatakan Bali memerlukan banyak program dan perhatian pemerintah pusat. Namun apapun program pembangunannya jangan sampai merusak tatanan adat, budaya yang menjadi identitas Bali di dunia.
Gibran pun menjawab semua usulan dan harapan simpatisannya di Bali utara. Anak sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengaku sebelum datang ke Buleleng sudah bisa menebak apa aspirasi yang disampaikan. Dia bersama Prabowo mengaku memang konsen soal pembangunan yang merata di seluruh wilayah Indonesia. Pembangunan tidak lagi Jawa sentris.
“Kami sudah melihat ketimpangan pembangunan. Nanti kita carikan solusi (pembangunan bandara) karena akan ada proses kajian sebelum ada keputusan. Tapi melihat kejadian Bandara Ngurah Rai saat tahun baru lalu, pembangunan bandara Buleleng memang urgen. Sekarang saya dari Denpasar ke sini naik heli, harapannya ke depan sudah bisa langsung landing di sini,” kata Gibran yang kini masih menjabat Walikota Surakarta (Solo) ini.
Pembangunan bandara di Bali utara dinilainya sangat penting untuk memecah kepadatan di selatan. Terlebih saat ini Bali yang sudah mengalami pemulihan ekonomi sangat cepat pasca Pandemi Covid-19. Sehingga sudah seharusnya diambil kebijakan pusat agar tidak mengecewakan wisatawan yang datang ke Bali.
Gibran menginjakkan kakinya di Buleleng bersama istri Selvi Ananda setelah naik helikopter dari Bandara Ngurah Rai menuju Buleleng. Eforia relawan dan simpatisan Prabowo-Gibran riuh meneriakkan yel-yel dukungan. Tim 8 Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo (RJBBP), tokoh masyarakat, dan tokoh puri mengajukan sejumlah permohonan kepada Gibran untuk memperjuangkan harapan mereka.
Ketua Tim 8 RJBBP Bali, Jro Krisna menyampaikan tidak banyak permohonan yang diinginkan masyarakat Bali jika menang pada Pilpres 2024 mendatang. “Hanya satu permintaan kami di Buleleng, yakni kelanjutan Bandara Bali Utara. Kami khususnya di Buleleng ibarat musim panas yang menunggu hujan karena pembangunan bandara tak kunjung terealisasi,” ucap Jro Krisna. Keinginan tersebut diperkuat Manggala Utama Trah Tunggal Ki Barak Panji Sakti, Anak Agung Wiranata Kusuma. Mewakili Panglingsir Puri Buleleng dia menyampaikan Buleleng selama ini sebagai subjek janji politik. Ketimpangan pembangunan Bali utara dengan Bali selatan disebabkan karena akses penunjang belum tersedia. Salah satunya bandara.
Padahal dulu Buleleng adalah ibukota Bali dan Nusa Tenggara. “Kalau secara kajian nanti tidak memungkinkan, kami punya alternatif lain untuk membuka akses ke Buleleng. Ada pelabuhan tua Buleleng ini yang sudah ada sejak zaman Belanda sebagai pelabuhan perdagangan internasional, mungkin alternatif ini bisa dikaji kalau memang bandara tidak memungkinkan,” kata pensiunan perwira Polri ini.
Sedangkan mewakili puri sejebag Bali, Ida Cokorda Gede Agung Samara menitipkan jika Prabowo-Gibran memenangkan Pilpres agar menepati visi misi dan janji politik yang diucapkan. Tokoh Puri Klungkung ini mengatakan Bali memerlukan banyak program dan perhatian pemerintah pusat. Namun apapun program pembangunannya jangan sampai merusak tatanan adat, budaya yang menjadi identitas Bali di dunia.
Gibran pun menjawab semua usulan dan harapan simpatisannya di Bali utara. Anak sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengaku sebelum datang ke Buleleng sudah bisa menebak apa aspirasi yang disampaikan. Dia bersama Prabowo mengaku memang konsen soal pembangunan yang merata di seluruh wilayah Indonesia. Pembangunan tidak lagi Jawa sentris.
“Kami sudah melihat ketimpangan pembangunan. Nanti kita carikan solusi (pembangunan bandara) karena akan ada proses kajian sebelum ada keputusan. Tapi melihat kejadian Bandara Ngurah Rai saat tahun baru lalu, pembangunan bandara Buleleng memang urgen. Sekarang saya dari Denpasar ke sini naik heli, harapannya ke depan sudah bisa langsung landing di sini,” kata Gibran yang kini masih menjabat Walikota Surakarta (Solo) ini.
Pembangunan bandara di Bali utara dinilainya sangat penting untuk memecah kepadatan di selatan. Terlebih saat ini Bali yang sudah mengalami pemulihan ekonomi sangat cepat pasca Pandemi Covid-19. Sehingga sudah seharusnya diambil kebijakan pusat agar tidak mengecewakan wisatawan yang datang ke Bali.
Foto: Cawapres Gibran Rakabuming Raka menyapa relawan dan simpatisan di Pelabuhan Buleleng, Selasa (9/1) pagi. -LILIK SURYA ARIANI
Soal pelestarian tradisi, adat dan seni di Bali juga didukung penuh oleh Gibran. Dia menyebut kondisi dan situasi Bali relevan dengan Kota Solo yang identitas dan jati diri daerah dari tradisi dan budaya. Di sisi lain, Gibran pun memberikan semangat dan kepercayaan kepada koalisi, relawan dan juga simpatisannya di Bali untuk memenangkan Pilpres pada 14 Februari mendatang.
Meskipun Gibran menyadari untuk menggapai kemenangan di Bali perlu kerja keras pendukung. Namun dia meyakini dengan semangat relawan dan simpatisannya di Bali. Kemenangan bagi Prabowo-Gibran bukan sesuatu yang mustahil. “Yang jelas bapak/ibu jika ada hoax, serangan nyinyir tidak usah dibalas ya bapak ibu, tidak perlu fitnah dibalas fitnah, yang jelas kita fokus saja untuk kemenangan ya,” ungkapnya.
Usai menyapa pendukungnya di Buleleng, Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara Deklarasi Semeton Gibran Menang Satu Putaran di GOR Ngurah Rai, Jalan Melati, Denpasar, Selasa sore kemarin. Pada pukul 16.30 Wita Gibran tiba di GOR Ngurah Rai disambut ribuan pendukung dari seluruh kabupaten/kota di Bali yang sudah menunggu sejak pukul 14.00 Wita. Gamelan Baleganjur pun mengiringi Gibran memasuki GOR Ngurah Rai.
Tampak pengacara kondang Hotman Paris Hutapea yang mengenakan atasan jaket biru muda ikut menyambut Gibran yang didampingi istri Selvi Ananda. Spanduk besar bertuliskan ‘ABJ (Arus Bawah Jokowi) & Semeton Gibran Kawal Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran’ pun ikut menyambut di tribun GOR lapangan basket tersebut. Setelah melayani para simpatisan berfoto selfie, Gibran diberi waktu melakukan orasi. Dalam orasi singkatnya Gibran kembali mengingatkan bahwa TKD (Tim Kampanye Daerah) di Bali memiliki pekerjaan rumah besar untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.
“Untuk di Bali akan kita serukan isu-isu pemerataan pembangunan yang bisa menumbuhkan titik-titik pertumbuhan ekonomi baru terutama di Bali utara,” kata Gibran diikuti gemuruh sorak para pendukung. Usai pembacaan deklarasi, salah satu pendukung Paslon Nomor Urut 2 Prabowo Gibran yang juga pengacara kondang Hotman Paris Hutapea turut memberi sambutan. Hotman mengatakan Gibran yang merupakan putra Presiden Joko Widodo diyakininya akan mewarisi jiwa kepemimpinan ayahnya yang merakyat. Pun, Hotman yang mengaku sejak lama menjadi penasihat hukum keluarga Prabowo, melihat langsung bagaimana jiwa kepemimpinan Prabowo dari dekat.
Gibran meninggalkan GOR Ngurah Rai sekitar pukul 17.00 Wita. Kegiatan kampanyenya di Kota Denpasar dilanjutkan dengan menghadiri acara Konser dan Pesta Rakyat yang diselenggarakan TKD Prabowo-Gibran dan Prabu (Prabowo Budiman Bersatu) di Lapangan Puputan Margarana, Niti Mandala, Denpasar, Selasa malam. Acara yang menghadirkan grup band Dewa 19 berlangsung meriah dihadiri ribuan penonton.
Sore kemarin Gibran juga menghadiri acara ‘Samsul Sunsetan’ di Discovery Mall Bali, Jalan Kartika Plaza, Kuta, Badung. Tiba sekitar pukul 17.30 Wita, Gibran langsung terlibat dalam berbagai kegiatan, termasuk mengunjungi stand Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta mencoba motor dari Komunitas Motor Bali.
Dalam perjalanannya, Gibran juga menyempatkan diri bergerak ke tangga amphitheater bersama pengunjung mall. Di tengah perjalanan tersebut, sebuah momen unik terjadi ketika pengunjung merayakan ulang tahun istrinya, Selvi Ananda, secara spontan. Setelah momen yang penuh keceriaan itu, Gibran melanjutkan perjalanan ke salah satu restoran untuk berdiskusi bersama perwakilan dari berbagai lapisan masyarakat, termasuk influencer, startup, dan pebisnis. Di antara mereka ada pengusaha Maharani Kemala, Felicia Tjiasaka dari Startup Ternak Uang, Selo pemilik hastag semeton skena, serta Dimas Akira dan Sheila Marcia. 7 k23, cr78, ol3
Foto: Cawapres Gibran mencoba sepeda motor saat hadir di Discovery Mall Bali, Jalan Kartika Plaza, Kuta, Selasa (9/1) sore. -RIKHA SETYA
Komentar