Siapkan Program 2 Juta Rumah Tiap Tahun
Ganjar-Mahfud Komitmen Wujudkan Mimpi Wong Cilik
JAKARTA, NusaBali - Ketua Presidium Nasional Jaringan Kerja Akar Rumput Bersama Ganjar (Jangkar Baja), I Ketut Guna Artha atau biasa disapa Igat menyatakan, indikator keberhasilan pemerintah yang berpihak pada kepentingan rakyat adalah terpenuhinya kebutuhan rakyat yang paling mendasar yakni pangan, pendidikan dan kesehatan (sandang) dan ‘papan’ (rumah).
Kata Igat, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD punya komitmen untuk mewujudkan impian wong cilik tersebut. Terlebih pasangan Ganjar-Mahfud punya 21 program unggulan. Diantaranya adalah ‘miliki rumah semudah punya motor’. “Ganjar Mahfud menargetkan terealisasinya dua juta rumah per tahun dengan kredit pemilikan rumah (KPR) dengan bunga yang rendah,” ujar Igat, Jumat (12/1).
Program ‘miliki rumah semudah punya motor’ tidak memakai metode DP nol persen. Program itu, sebagai perluasan program bantuan ‘Tuku Lemah Oleh Omah’ (beli tanah dapat rumah,red) saat Ganjar menjadi Gubernur Jawa Tengah.
“Program pembangunan rumah melalui Bantuan Sosial Stimulan Rumah Sederhana Sehat ini telah berhasil diwujudkan di Kabupaten Cilacap, Brebes, Kendal, Purbalingga, Jepara, Pati dan Kota Magelang yang mulai dilaksanakan sejak 2020 lalu,” terang Igat.
Dengan program bantuan Tuku Lemah Oleh Omah, kata Igat, terbukti telah mewujudkan mimpi masyarakat yang benar-benar berpenghasilan rendah (dibawah 2 juta per bulan,red) untuk bisa memiliki rumah sederhana dan sehat. “Tanah/lahannya itu diangsur tiap bulan hanya Rp 355.000 atau setara cicilan kredit motor oleh peserta program. Birokrasi yang tidak berbelit cukup hanya mengisi formulir dan mengumpulkan KTP serta KK,” ucap Igat.
Menurut pria yang menjadi salah satu Jubir Tim Pemenangan Nasional Ganjar- Mahfud ini, dengan kredit bunga rendah dan tenor 15 tahun mendapat luas tanah ukuran 6x8 meter dengan luas bangunan 6x6 meter. Struktur rumah bersistem panel, tahan gempa dengan menggunakan sambungan baut. “Lalu rumahnya dibangun oleh Mas Ganjar selaku Gubernur yang biayanya bersumber dari dari APBD Jawa Tengah,” imbuh Igat.
Bagi Igat, apa yang sudah diwujudkan di Jawa Tengah itu adalah rekam jejak, kerja nyata Ganjar Pranowo. Hal itu menjadi model yang akan diduplikasi dan diperluas untuk masyarakat berpenghasilan rendah di seluruh Indonesia, jika pasangan Ganjar-Mahfud diberi amanat oleh rakyat di Pilpres 2024 ini. k22
Komentar