Ditinggal Beri Makan Ternak, Rumah Terbakar, Sertifikat Tanah Hangus
NEGARA, NusaBali - Kebakaran rumah terjadi di Banjar Moding Kaje, Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya, Jembrana, Minggu (14/1) petang. Akibatnya satu kamar tidur beserta isinya, termasuk sertifikat tanah, gosong.
Kapolsek Melaya Kompol I Komang Muliyadi, Senin (15/1), mengatakan, kebakaran rumah itu terjadi sekitar pukul 18.00 Wita. Kebakaran itu terjadi saat pemilik rumah, Ni Nengah Sarni, 53, sedang pergi memberi makan hewan ternak babi di kebun.
“Kebetulan tidak ada orang di rumah. Saat pulang dari memberi makan babi, korban melihat api dan kepulan asap tebal yang berasal dari kamar tidurnya,” kata Kompol Muliyadi.
Melihat kebakaran itu, korban langsung berteriak meminta tolong dan memanggil anaknya, I Made Ari Purnama, 26, yang juga sedang berjalan pulang setelah memberi makan ternak sapi. Kemudian anaknya bersama warga sekitar memadamkan api dengan alat seadanya.
Kejadian itu pun dilaporkan ke Posko Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Satpol PP Jembrana. Berselang sekitar 30 menit, datang bantuan 3 unit mobil pemadam dan api berhasil dipadamkan pada sekitar pukul 19.00 Wita.
Kompol Muliyadi mengatakan, berdasarkan hasil olah TKP oleh Tim Inafis Polres Jembrana, kebakaran rumah itu diduga disebabkan korsleting listrik. Sumber api diduga berasal dari stop kontak yang tertanam pada dinding yang meleleh dan merembet ke tumpukan baju serta spring bed.
Meski tidak ada korban luka maupun jiwa, namun kerugian material diperkirakan mencapai Rp 10 juta. “Barang-barang yang terbakar antara lain tempat tidur, meja plastik, pakaian, penanak nasi, kipas angin, dan sertifikat tanah,” ucap Kompol Muliyadi. 7 ode
1
Komentar