Putri Smansaku Juara Kabaddi Badung Cup
MANGUPURA, NusaBali - Tim kabaddi putri SMA Negeri 1 Kuta (Smansaku) merebut gelar juara nomor bergengsi national style dalam kejuaraan kabaddi Badung Cup 2024, di GOR Mengwi, Badung.
Mereka mengalahkan rival terberatnya SMA Negeri 1 Mengwi (Smangi) yang puas di peringkat kedua. Sedangkan posisi ketiga bersama milik SMA Negeri 1 Abiansemal (Smanab) dan SMA Negeri 1 Kuta Utara (Sakura).
Sejak awal Smansaku diprediksi meraih mahkota juara karena diperkuat rider lincah jebolan atlet kabaddi Denpasar, Ni Kadek Ari Wartini. Trio pelatih Smansaku Jaya Guna, Dwiki Sanjaya, dan Dede Darmawan sangat jeli menerapkan strategi menghadapi lawan-lawannya. Apalagi tim putri Smangi yang diperkuat rider Badung, Dina Aldiana nyaris dibuat mati gerak. Alhasil, putri Smansaku memenuhi ambisi menjadi juara Badung Cup.
"Ini murni adu taktik dan strategi karena secara skill individu kemampuan atlit merata," kata pelatih Smansaku, I Gede Jaya Guna, Minggu (21/1).
Sedangkan di nomor national style kabaddi putra, peringkat pertama diraih SMA Negeri 1 Mengwi, diikuti SMK 1 Kuta Selatan di urutan kedua, serta peringkat tiga bersama diraih SMA Negeri 1 Abiansemal dan SMA Negeri 2 Abiansemal.
"Pemain terbaik putra diraih I Gusti Agung Adi Parama Dipa (SMA Negeri 1 Mengwi) dan terbaik putri Ni Kadek Ari Wartini (SMA Negeri 1 Kuta)," kata Ketua Kabaddi Badung, I Kadek Sudharma Hariawan.
Menurut Hariawan, SMPN 4 Kuta Selatan meraih juata di kategori SMP nomor three star putra. Sedangkan peringkat kedua SMPN 1 Petang, serta urutan tiga bersama SMPN 5 Mengwi dan SMPN 1 Petang.
Lalu pemain terbaik putra diraih I Made Agus Satria Wibawa (SMPN 1 Mengwi) dan putri diraih Ayu Suryaningsih (SMPN 1 Abiansemal). Sementara nomor Super Five putra, peringkat pertama diraih SMPN 1 Mengwi, diikuti direbut SMP CIS Dalung di peringkat kedua, serta bersama SMPN 1 Petang dan SMPN 4 Kuta Selatan bersama di posisi tiga.
"Sedangkan tim putri SMPN 1 Petang sukses merebut peringkat 1 nomor super five, peringkat 2 direbut SMPN 2 Mengwi, dan peringkat 3 bersama diraih SMPN 1 Abiansemal dan SMPN 5 Mengwi," kata Hariawan.
Untuk kategori SD nomor Super Five putra, peringkat pertama diraih SDN 6 Dalung, peringkat dua SDN 3 Mengwi, serta peringkat tiga bersama SDN 1 Tanjung Benoa dan SDN 3 3 Kuta Selatan. Sedangkan untuk putri peringkat pertama SDN 3 Tuban, urutan kedua SDN 3 Mengwi, serta peringkat tiga bersama Gugus 1 Kuta dan duta Kecamatan Abiansemal.
Ni Putu Khaesya Arjani (SDN 3 Tuban) dinobatkan sebagai pemain terbaik putri, sedangkan pemain terbaik putra diraih I Putu Dharma Wiguna (SDN 3 Mengwi).
"Kami apresiasi antusiasme peserta atas dukungan pihak sekolah dan orang tua. Ini sinergi yang sangat positif, perlu dipertahankan untuk raih prestasi," kata Kadek Sudharma Hariawan, memungkasi. dar
Sejak awal Smansaku diprediksi meraih mahkota juara karena diperkuat rider lincah jebolan atlet kabaddi Denpasar, Ni Kadek Ari Wartini. Trio pelatih Smansaku Jaya Guna, Dwiki Sanjaya, dan Dede Darmawan sangat jeli menerapkan strategi menghadapi lawan-lawannya. Apalagi tim putri Smangi yang diperkuat rider Badung, Dina Aldiana nyaris dibuat mati gerak. Alhasil, putri Smansaku memenuhi ambisi menjadi juara Badung Cup.
"Ini murni adu taktik dan strategi karena secara skill individu kemampuan atlit merata," kata pelatih Smansaku, I Gede Jaya Guna, Minggu (21/1).
Sedangkan di nomor national style kabaddi putra, peringkat pertama diraih SMA Negeri 1 Mengwi, diikuti SMK 1 Kuta Selatan di urutan kedua, serta peringkat tiga bersama diraih SMA Negeri 1 Abiansemal dan SMA Negeri 2 Abiansemal.
"Pemain terbaik putra diraih I Gusti Agung Adi Parama Dipa (SMA Negeri 1 Mengwi) dan terbaik putri Ni Kadek Ari Wartini (SMA Negeri 1 Kuta)," kata Ketua Kabaddi Badung, I Kadek Sudharma Hariawan.
Menurut Hariawan, SMPN 4 Kuta Selatan meraih juata di kategori SMP nomor three star putra. Sedangkan peringkat kedua SMPN 1 Petang, serta urutan tiga bersama SMPN 5 Mengwi dan SMPN 1 Petang.
Lalu pemain terbaik putra diraih I Made Agus Satria Wibawa (SMPN 1 Mengwi) dan putri diraih Ayu Suryaningsih (SMPN 1 Abiansemal). Sementara nomor Super Five putra, peringkat pertama diraih SMPN 1 Mengwi, diikuti direbut SMP CIS Dalung di peringkat kedua, serta bersama SMPN 1 Petang dan SMPN 4 Kuta Selatan bersama di posisi tiga.
"Sedangkan tim putri SMPN 1 Petang sukses merebut peringkat 1 nomor super five, peringkat 2 direbut SMPN 2 Mengwi, dan peringkat 3 bersama diraih SMPN 1 Abiansemal dan SMPN 5 Mengwi," kata Hariawan.
Untuk kategori SD nomor Super Five putra, peringkat pertama diraih SDN 6 Dalung, peringkat dua SDN 3 Mengwi, serta peringkat tiga bersama SDN 1 Tanjung Benoa dan SDN 3 3 Kuta Selatan. Sedangkan untuk putri peringkat pertama SDN 3 Tuban, urutan kedua SDN 3 Mengwi, serta peringkat tiga bersama Gugus 1 Kuta dan duta Kecamatan Abiansemal.
Ni Putu Khaesya Arjani (SDN 3 Tuban) dinobatkan sebagai pemain terbaik putri, sedangkan pemain terbaik putra diraih I Putu Dharma Wiguna (SDN 3 Mengwi).
"Kami apresiasi antusiasme peserta atas dukungan pihak sekolah dan orang tua. Ini sinergi yang sangat positif, perlu dipertahankan untuk raih prestasi," kata Kadek Sudharma Hariawan, memungkasi. dar
Komentar