NUGRAA Apartment Canggu, Investasi Menjanjikan di Kawasan Wisata
MANGUPURA, NusaBali.com – Canggu Bali menambah fasilitas akomodasi dengan dibangunnya sebuah apartment NUGRAA. Tahap pertama pembangunan apartemen dengan 80 unit kamar ini dijadwalkan awal Maret 2025, sedangkan penuntasan keseluruhan proyek ditargetkan awal 2026.
Pembangunan NUGRAA Apartment ini ditandai dengan ground breaking yang dilaksanakan pada Jumat (26/1/2024) sore. Launching ceremony apartemen berlokasi di Jalan Pantai Batu Bolong, Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung ini disaksikan langsung oleh istri Pj Gubernur Bali Ida Setiawati dan Bupati Badung Nyoman Giri Prasta yang diwakili oleh pejabat terkait.
“Tahap pertama sebanyak 24 unit akan dituntaskan pada bulan Maret 2025, sementara untuk penuntasan keseluruhan infrastruktur dijadwalkan awal 2026,” kata Windra Putra, Direktur PT NUG Canggu Realestate.
Windra menjelaskan bahwa di tengah dinamika Canggu yang sedang digandrungi wisatawan mancanegara sebagai lokasi akomodasi selama di Bali, apartemen yang tengah dibangun akan tetap mempertahankan sentuhan-sentuhan bergaya Pulau Dewata.
“Arsitektur akan mengingatkan kalau kita tinggal di Bali. Kami tidak mau buat arsitektur yang modern melebihi adat budaya di Bali. Jadi penggunaan kayu dan anyam-anyaman akan menjadi daya tarik tersendiri,” kata Windra.
Karakter ini dinilai sangat pas dengan segmen pasar yang dibidik, yakni, sebanyak 80 persen adalah warga negara asing dengan kepemilikan apartemen selama 30 tahun. “Untuk investasi jelas sangat bagus, karena properti yang penting adalah lokasi, lokasi, dan lokasi,” kata Windra mengulang hingga tiga kali.
Lokasi di Jalan Pantai Batu Bolong ini disebut Windra sebagai tiga kelebihan menonjol yang dimiliki NUGRAA Apartment. “Yang ke-4 hanya 2 menit dari pusat perbelanjaan, dimana sangat penting untuk pemenuhan kebuthan sehari-hari. Sedangkan untuk ke gym cukup menyeberang saja,” ungkapnya.
Apartemen ini disebutnya menawarkan sebuah oasis yang tenang namun tetap terhubung dengan kehidupan dinamis di sekitarnya.
Windra Putra, Direktur PT NUG Canggu Realestate.
Sementara itu terkait kelebihan apartemen yang berdiri di atas lahan 3.300 meter persegi ini adalah diberikannya fasilitas sauna pribadi di setiap unitnya, sehingga kemungkinan besar menjadi apartemen pertama di Bali yang menyediakan ruang sauna.
Adapun fasilitas lain yang disiapkan adalah restoran di lantai dasar dan di roop top; kolam renang, layanan pramutamu 24 jam, dan sistem keamanan tingkat tinggi. Ditambah lagi fasilitas lain seperti gimnasium, spa, yoga shala, dan lounge.
Yang membuat NUGRAA Apartment Canggu semakin istimewa adalah kolaborasi tim lokal dari Bali dalam proses pengembangannya. "Kami menggandeng arsitek dan kontraktor lokal untuk memastikan bahwa apartemen ini tidak hanya memberikan kemewahan, tetapi juga memperhatikan dan menghormati budaya dan lingkungan sekitarnya," jelas Windra Putra.
Dengan harga yang kompetitif dibandingkan dengan pesaingnya, NUGRAA Apartment Canggu menawarkan berbagai tipe unit, mulai dari studio satu kamar tidur hingga penthouse dua kamar tidur. Dengan promo menarik, seperti pembelian satu unit berhadiah skuter listrik dan sauna, apartemen ini menjadi pilihan yang menarik bagi para calon pembeli.
Menariknya, apartemen ini juga memberikan perhatian khusus pada lingkungan sekitarnya. "Kami memikirkan lokasi dengan serius. Lokasi di Batu Bolong mungkin macet, tetapi kami telah menyediakan basement dengan kapasitas lebih dari cukup untuk kendaraan bermotor," tambah Windra Putra.
Kapasitas parkir disebut Windra mampu menampung 50 mobil dan lebih dari 100 sepeda motor.
Dengan target pasar utama adalah ekspatriat, NUGRAA Apartment Canggu telah menerima respons yang positif, dengan 7 unit dari tahap pertama sudah berhasil terbooking. Ini juga memberikan kontribusi positif dalam pembukaan lapangan pekerjaan di sektor pariwisata, serta mendayagunakan warga lokal melalui kerjasama dengan partner lokal.
Sebagai investasi, NUGRAA Apartment Canggu menjanjikan return of investment yang menarik, dengan estimasi balik modal dalam waktu kurang dari lima tahun. Ini menjadikan apartemen ini bukan hanya sebagai tempat tinggal, tetapi juga sebagai investasi yang menjanjikan.
“Dengan investasi Rp 2 miliar, return of investment sebesar 17-18 persen, diperkirakan balik modal tidak sampai 5 tahun dengan manajemen yang kami punya,” tegas Windra.
Launching ceremony turut dihadiri Komisaris Utama Hatra Group Resources Haryo Putro Nugroho, Komisaris Independen Hatra Group Resources Andrew Lim, Direktur Utama Hatra Group Resources Ali Hasyimi, Direktur Utama PT NUG Ilhaw Windra dan lainnya. Hadir pula Bendesa Adat Canggu Wayan Suarsana, Kepala Desa Canggu Wayan Suarya, pemilik tanah Made Sudiana dan Made Suryananda Pramana.
Komentar