nusabali

Pengamanan Logistik Pemilu di Pelosok Jadi Atensi

  • www.nusabali.com-pengamanan-logistik-pemilu-di-pelosok-jadi-atensi

SEMARAPURA, NusaBali - Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika menggelar patroli dan mengecek secara langsung lokasi tempat logistik Pemilu di Desa Sekartaji, Kecamatan Nusa Penida, Selasa (13/2).

Untuk tiba di Desa Sekartaji ditempuh dengan perjalanan selama 2 jam dari pusat kota di Kecamatan Nusa Penida. “Kami lakukan pengecekan terhadap tempat yang terjauh terlebih dahulu,” ujar Kompol Sura.

Dia juga melakukan pengecekan terhadap personel yang melaksanakan penjagaan serta pengamanan yang dibantu dari anggota TNI dan Linmas. “Logistik Pemilu 2024 berupa kotak suara lengkap sebanyak 35 kotak,” kata Kompol Sura.

Wakapolres juga menekankan kepada personel agar melaksanakan pengamanan sesuai dengan SOP. Begitu pun saat melaksanakan penjagaan kotak suara harus melekat. “Jaga kesehatan rekan-rekan serta lakukan istirahat secara bergantian,” pesannya.

Sementara itu, TPS 009 di Balai Banjar Sari Merta, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, diisi oleh petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang  seluruhnya adalah perempuan. KPPS beranggotakan 7 orang di TPS 009, masing-masing sebagai ketua, kemudian bertugas di bagian pendaftaran dua orang, ada yang bertugas mengarahkan alur pemilih, serta ada yang berjaga di bagian akhir yakni celup jari pada tinta.

Petugas Linmas hingga saksi pun seluruhnya perempuan. Pembentukan TPS perempuan ini untuk sosialisasi partisipasi perempuan. Sebab, dari Pemilu sebelumnya daya tarik perempuan terbilang minim untuk jadi penyelenggara. 7 wan

Komentar