nusabali

Hantam Pantat Truk, Remaja Putri Tewas

  • www.nusabali.com-hantam-pantat-truk-remaja-putri-tewas

Korban tak mengetahui keberadaan truk di depannya karena diduga mengemudi sambil bermain ponsel.

SINGARAJA, NusaBali
Seorang remaja putri bernama Maria Agustina, 18, tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Singaraja - Seririt KM 20 di wilayah Kelurahan/Kecamatan Seririt, Buleleng. Sepeda motor yang dikendarai korban menghantam pantat truk. Korban tewas setelah mengalami cidera kepala berat (CKB).

Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Darma Diatmika membenarkan kecelakaan yang menewaskan korban yang masih berstatus pelajar itu. Peristiwa terjadi Sabtu (17/2) sore sekitar pukul 15.30 Wita. Korban mulanya mengendarai sepeda motor Honda Vario DK 5904 UBI, datang dari arah timur (Singaraja) menuju barat.

Saat itu, korban membonceng temannya bernama Ni Putu Mila Darmayanti, 18, asal Desa Pengastulan, Kecamatan Seririt, Buleleng.

Di jalanan dekat lokasi kejadian, korban Agustina tidak memperhatikan jalan sehingga menabrak bagian belakang truk P 8408 UF, yang dikemudikan Deni Kurniawan, 28, asal Desa/Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Korban tak mengetahui keberadaan truk di depannya karena diduga mengemudi sambil bermain ponsel.

Naas korban dan temannya yang dibonceng itu pun terpental ke jalan. Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu, langsung membawa Agustina dan Damayanti ke rumah sakit setempat. Sayangnya, nyawa Agustina tak tertolong. Akibat kejadian itu, Agustina mengalami luka pada dagu dan cedera kepala berat (CKB).

“Korban dinyatakan meninggal oleh tim medis di RS Pratama Tangguwisia. Temannya, Damayanti, masih dirawat di RS Santi Graha Seririt, karena mengalami luka lecet pada bibir dan benjol pada dahi," ujar AKP Diatmika.

AKP Diatmika menyebutkan, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memintai keterangan saksi-saksi di sekitar lokasi kecelakaan tersebut. Dari dugaan polisi, kecelakaan itu terjadi karena kurang hati-hati Agustina mengendarai sepeda motor hingga menabrak bagian belakang truk yang terparkir di pinggir jalan.

“Karena kelalaian dan kurang hati-hatinya pengemudi sepeda motor Honda Vario DK 5904 UBI, yang datang dari arah timur ke barat dan tidak memperhatikan kendaraan Truk P 8408 UF yang sedang parkir lalu di tabrak dari belakang. Sehingga terjadi laka lantas,” tandasnya.7 mzk

Komentar