Soal Perusakan Ogoh-ogoh di Dalung Permai, Yowana Badung: Jaga Kondusivitas
MANGUPURA, NusaBali.com - Terjadi perusakan ogoh-ogoh di dua lokasi di Perumahan Dalung Permai yakni Banjar Bhuana Asri dan Bhuana Santi, Kelurahan Kerobokan Kaja, Kuta Utara, Badung pada Rabu (21/2/2024).
Media sosial diramaikan kabar perusakan ogoh-ogoh di dua lokasi ini. Ogoh-ogoh di Banjar Bhuana Asri ditengarai dirusak dengan tindakan pembakaran pada Rabu dini hari. Kemudian, yang di Banjar Bhuana Santi, ogoh-ogoh dirusak dengan tindakan vandalisme.
Atas kejadian ini, Pasikian Yowana Badung mengimbau para sekaa teruna/yowana untuk menjaga kondusivitas sebagaimana imbauan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta.
"Yang jelas kami ingin di Badung aman dan kondusif seperti pesan Bapak Bupati. Dan, untuk sekaa teruna/yowana tetap jaga semangat dan kekompakan," kata dr Yoga Mahendra, Ketua Pasikian Yowana Badung ketika dihubungi pada Rabu sore.
Sebagai catatan, Giri sendiri menghendaki zero accident menuju malam perayaan Nyepi Tahun Baru Saka 1946 tahun ini. Ia menjanjikan bakal menaikkan besaran anggaran bantuan dana kreativitas sekaa teruna/yowana di Badung jika malam Nyepi dilalui tanpa 'peristiwa'.
Namun, hal-hal yang berkaitan dengan hukum, dr Yoga juga mendorong agar mendapat sesuai porsi. Terkait kasus dugaan pembakaran di Banjar Bhuana Asri, yowana asal Desa Adat Kerobokan ini bilang bahwa kasus ini sedang didalami jajaran Polres Badung.
"Kami percayakan perihal ini ke pihak kepolisian karena sedang didalami saat ini. Tidak satu pun dari kita mau peristiwa seperti ini terjadi," ungkap dr Yoga ketika dihubungi pada Rabu sore.
Di lain sisi, peristiwa ini terjadi saat penjurian lomba ogoh-ogoh Kabupaten Badung di Kecamatan Kuta Utara. Dr Yoga memastikan, Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung memplot juri-juri independen. Apa pun hasil di lapangan dan telah dinilai oleh juri maka nilai itu bakal dijadikan patokan.
"Kami tidak terlibat langsung dalam penjurian. Namun, Disbud sudah mengerahkan juri-juri independen. Juri sudah menilai, nilai yang sudah ditulis juri itu akan dijadikan patokan," imbuh dr Yoga.
Sementara itu, untuk menggenjot semangat sekaa teruna/yowana di Badung, bakal ada acara 'Sidak Banjar' dari Pemkab Badung di mana Yowana Badung juga terlibat di dalamnya.
Kata dr Yoga, acara ini untuk menjenguk, simakrama, dan memastikan sekaa teruna/yowana telah berkreasi menyambut Tahun Baru Saka 1946 tahun ini. Apalagi, sekaa teruna/yowana sudah dijatah Rp 20 juta oleh Pemkab Badung. *rat
Komentar