nusabali

Momentum Menebus Kekalahan

Duel Bali United vs PSIS Semarang, Jumat Malam

  • www.nusabali.com-momentum-menebus-kekalahan

Teco sedang mempersiapkan timnya usai kekalahan 3-4 dari PS Barito Putera. Teco pun merasa perlu melihat video laga kontra Barito Putera agar dapat menilai dan mengevaluasi, serta disampaikan ke pemainya.

GIANYAR, NusaBali
Bali United siap menebus kekalahan maupun poin yang hilang saat menjamu PSIS Semarang, dalam laga pekan ke-28 BRI Liga 1, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar,  Jumat (8/3) malam. Pertemuan tersebut menjadi sangat krusial bagi kedua tim papan atas Liga 1 tersebut.

Bagi Bali United laga tersebut menjadi upaya untuk menebus tiga poin yang hilang saat kalah 3-4 dari Barito Putera, Senin lalu. Apalagi saat ini mereka di posisi keempat klasemen sementara dengan 45 poin dari 13 kali menang, 6 kali imbang dan 8 kali kalah. 

So, hanya dengan kemenangan skuad Serdadu Tridatu akan menggeser tim Mahesa Jenar, julukan PSIS, dari posisi ketiga ke urutan keempat. Sebab PSIS saat di atas satu tingkat Bali United atau di posisi ketiga klasemen dengan 46 poin dari 13 kemenangan, 7 imbang dan 7 kekalahan. 

Pada pertemuan pertama, Bali United kalah 1-2 dari tuan rumah PSIS di Stadion Jatidiri, Semarang. Namun melang menjamu PSIS di laga kandang, pelatih kepala Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra sedang mempersiapkan timnya usai kekalahan 3-4 dalam pekan terakhir atas PS Barito Putera. Teco pun merasa perlu akan melihat video laga lawan Barito Putera agar dapat menilai dan mengevaluasi apa yang dapat di sampaikan ke pemainya.

“Kami akan melakukan persiapan jelang laga pekan berikutnya menghadapi PSIS di kandang sendiri,” kata Teco, Rabu.

Pada laga terakhir, Bali United harus mengakui tuan rumah PS Barito Putera 4-3 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Hasil itu membuat Bali United kebobolan cukup banyak di musim ini sehingga evaluasi serius ingin dilaksanakan pelatih asal Brasil tersebut agar punya persiapan bagus melawan PSIS di kandang sendir, di Stadion Kapten Wayan Dipta.

Yang menarik dari pertemuan lalu adalah Lutfhi Kamal masih berseragam PSIS sebagai lawan dan kini pertemuan kedua, mantan pemain Timnas Indonesia U19 itu akan tampil sebagai bagian dari Bali United FC menghadapi mantan timnya.

Sementara menjelang laga Bali United kontra PSIS, para semeton atau supporter akan dimudahkan dengan dua sistem penjualan tiket pertandingan. Penjualan tiket untuk semeton di laga ini dibuka melalui sistem online maupun offline.

Dalam sistem online, tiket laga kandang Bali United FC dapat dibeli mellaui Bali United Apps dan website www.baliutd.com.  Pada Bali United Apps, para semeton dapat membuka aplikasi ini di smartphone pribadi.

Kemudian pilih schedule lalu upcoming dan klik beli tiket sesuai pilihan Semeton yaitu tiket reguler atau VIP dan pilih tribun serta jumlah tiket pertandingan yang ingin dibeli. 

Selanjutnya pilih metode pembayaran yang diinginkan dan klik Continue yang akan nantinya muncul confirm pembayaran. Setelah itu klik button get payment code untuk mendapatkan virtual account yang bisa diproses agar pembelian berhasil.  

Sedangkan jika Semeton membeli dari website, maka hal pertama adalah melakukan pencarian di google dengan membuka www.baliutd.com. Pilih tiket dan pilih pertandingan setelah itu klik Buy Ticket untuk menentukan tribun dan jumlah tiket yang ingin dibeli.

Lalu pilih metode pembayaran yang diinginkan dan pilih continue hingga muncul confirm pembayaran. Kemudian klik button get payment code untuk mendapatkan virtual account yang bisa diproses agar pembelian berhasil.

Namun jika ingin membeli secara offline, tiket pertandingan sudah dibuka penjualannya secara langsung pada 4-7 Maret 2024 pada pukul 12.00 hingga 18.00 WITA di Bali United Café. 7dar

Komentar