Pj Bupati Buleleng: Semangat Baru Membangun Buleleng Lebih Maju
Sambut Tahun Baru Saka
SINGARAJA, NusaBali - Umat Hindu Bali sedang menyongsong pergantian tahun baru saka yang ditandai dengan Perayaan Hari Raya Nyepi pada Soma Paing Langkir, Senin (11/3) mendatang. Hari raya besar yang menjadi momentum introspeksi diri, diharapkan menjadi semangat baru untuk membangun Buleleng lebih maju.
Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana Kamis (7/3) kemarin mengungkapkan, menyambut Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946 tahun ini adalah tahun spesial. Tahun 2024 merupakan tahun politik, menjadi tantangan serius Buleleng. Namun seluruhnya dapat berjalan dengan lancar dan sangat kondusif atas kerjasama seluruh elemen masyarakat.
Lihadnyana pun berharap kondusivitas Buleleng dapat terus terjaga, untuk membangun Buleleng bersama. Menurutnya, keamanan dan kenyamanan daerah tergantung dukungan masyarakatnya.
“Melalui pengamalan catur brata penyepian, mari kita mulat sarira dan sradha bhakti kepada Hyang Widhi Wasa untuk bersama membangun Buleleng yang lebih maju dan sejahtera. Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Buleleng mengucapkan selamat Hari Raya Nyepi Tahun Baru 1946 kepada seluruh umat Hindu dimanapun berada,” ucap Lihadnyana.
Dia pun berharap Hari Raya Nyepi ini dapat menguatkan tekad dan semangat baru mewujudkan rasa bangga menjadi masyarakat Buleleng. “Semoga kita selalu diberikan kekuatan, kesehatan dan kebahagiaan lahir batin,” harap Lihadnyana.@k23
Lihadnyana pun berharap kondusivitas Buleleng dapat terus terjaga, untuk membangun Buleleng bersama. Menurutnya, keamanan dan kenyamanan daerah tergantung dukungan masyarakatnya.
“Melalui pengamalan catur brata penyepian, mari kita mulat sarira dan sradha bhakti kepada Hyang Widhi Wasa untuk bersama membangun Buleleng yang lebih maju dan sejahtera. Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Buleleng mengucapkan selamat Hari Raya Nyepi Tahun Baru 1946 kepada seluruh umat Hindu dimanapun berada,” ucap Lihadnyana.
Dia pun berharap Hari Raya Nyepi ini dapat menguatkan tekad dan semangat baru mewujudkan rasa bangga menjadi masyarakat Buleleng. “Semoga kita selalu diberikan kekuatan, kesehatan dan kebahagiaan lahir batin,” harap Lihadnyana.@k23
Komentar