Warung Terbakar, Mobil dan Perhiasan Ludes
TABANAN, NusaBali - Kebakaran hebat terjadi di warung makan milik Mudawana, di Banjar Pucuk, Desa Bantas, Kecamatan Selemadeg Timur pada Kamis (14/3). Akibatnya, uang Rp 18 juta, mobil, dan perhiasan ludes.
Dugaan, kebakaran itu karena korsleting listrik. Kerugian diperkirakan Rp 200 juta. Informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi sekitar pukul 19.10 Wita. Sebelum itu sekitar pukul 18.05 Wita, korban Mudawana bersama dua keluarganya hendak melaksanakan sholat magrib. Usai kegiatan itu mereka pun melaksanakan buka puasa bareng di depan warung.
Kemudian sekitar pukul 19.05 korban bermaksud masuk kamar untuk melaksanakan sholat isya. Hanya saja sesampainya di kamar, Mudawana dikejutkan dengan kasurnya sudah dilalap api. Dalam situasi panik korban asal Banyuwangi, Jawa Timur ini berteriak minta tolong dan menghubungi saudaranya di Banjar Mandung, Desa Sembung Gede, Kecamatan Kerambitan. Ada juga melaporkan peristiwa ke Pemadaman Kebakaran sehingga empat unit mobil Damkar terjun ke lokasi untuk memadamkan api. Api berhasil dipadamkan sekitar 30 menit.
Ada juga barang terbakar berupa surat - surat identitas diri seperti KTP dan buku Tabungan, serta ung kurang lebih Rp 18 juta. Selain itu, mbil Avanza putih tahun 2012, gelang emas 3 buah, kalung emang 3 buah, cincin emas 3 buah, yang seluruhnya berada berada didalam mobil. Dan gelang emas 2 buah yang ada di kamar.
Kapolsek Selemadeg Timur AKP I Putu Budiawan membenarkan kejadian itu. Dugaaan awal kebakaran karena korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Penanganan kebakaran juga dibantu oleh masyarakat.7des
1
Komentar