nusabali

Bawaslu Tabanan Segera Rekrut Panwascam Pilkada

PNS Dibolehkan Melamar Asal Dapat Persetujuan Atasan

  • www.nusabali.com-bawaslu-tabanan-segera-rekrut-panwascam-pilkada

TABANAN, NusaBali - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tabanan  bersiap rekrutmen Panitia Pengawasan Pemilihan Kecamatan (Panwascam) serangkaian Pilkada Serentak 27 November 2024 mendatang.

Saat ini tim tengah melakukan sosialisasi ke masyarakat. Sesuai petunjuk teknis (juknis), rekrutmen bakal dilakukan akhir April 2024. Jumlah Anggota Panwascam yang diperlukan sebanyak 30 orang dengan komposisi masing-masing kecamatan sebanyak 3 orang. Di Tabanan terdapat 10 kecamatan. 

Ketua Bawaslu Tabanan Ketut Narta mengatakan, proses rekrutmen sudah masuk tahap sosialisasi. Sesuai petunjuk teknis kata dia, Panwascam harus sudah terbentuk di bulan Mei 2024. “Kami masih sosialisasikan tahapan rekrutmen maupun persyaratannya,” ujar Narta, Jumat (12/4). 

Disebutkan Narta, persyaratan untuk menjadi Anggota Panwascam Pilkada hampir sama dengan rekrutmen Panwascam Pemilu 2024. Diantaranya tidak pernah menjadi anggota partai politik. Kemudian, berkelakuan baik dan tidak tersangkut masalah hukum dan beberapa syarat lainnya. 

Bahkan kata dia, dalam persyaratan ini, pihaknya memberikan peluang kepada PNS untuk menjadi Panswascam. Dengan syarat mereka (PNS) harus mendapat surat izin dari atasannya langsung. “Misalnya seorang guru ingin menjadi Panwascam harus mendapat izin dari kepala sekolah. Setelah diizinkan dari atasan baru boleh melanjutkan melamar,” beber Narta. 

Ditanya soal rekrutmen pengawas pemilihan tingkat desa dan pengawas TPS (Tempat Pemungutan Suara), Narta mengatakan masih fokus dengan rekrutmen Panwascam. Setelah selesai terbentuk Panwascam baru dilakukan rekrutmen Panwas tingkat desa dan pengawas TPS. “Kalau untuk kebutuhan Panwas Desa dan pengawas TPS, kemungkinan tidak ada perubahan. 

Panwas Desa kami perlukan satu orang di setiap desa, dengan total kebutuhan sekitar 1.161 orang,”  ujar Narta. des

Komentar