Jembrana Siapkan Sirkuit Road Race
Di Anjungan Cerdas Rambut Siwi, Yehembang
NEGARA, NusaBali - Pemkab Jembrana akan membangun sirkuit road race di Anjungan Cerdas Rambut Siwi (ACR), Desa Yehembang Kangin, Kecamatan Mendoyo, Jembrana. Pembangunan sirkuit ini dicanangkan untuk memantapkan Gumi Makepung sebagai kota barometer otomotif di Bali. Proyek ini direncanakan berjalan tahun 2024.
Hal tersebut diungkapkan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat meninjau ACR, Sabtu (13/4). Peninjauan tersebut untuk melihat situasi di lapangan sekaligus mematangkan konsep desain yang telah disiapkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRPKP) Jembrana.
"Saya rencanakan di bulan Oktober 2024 sudah start (pembangunan), dan di akhir tahun ini sudah kita bisa pakai untuk perdana dalam rangka opening," ujar Bupati Tamba.
Bupati Tamba menyatakan, ACR yang dikerjakan oleh Pemerintah Pusat, sudah resmi diserahkan sebagai aset Pemkab Jembrana. Untuk pemanfaatan aset ACR dengan luas areal mencapai 4,3 hektare, dirinya ingin menjadikan penunjang kegiatan otomotif.
"Gedungnya tidak bisa kita intervensi dengan kegiatan apa pun. Terkecuali ada semacam kegiatan lain di luar penunjang gedung ini," ujar Bupati Tamba yang mantan Ketua Komisi III DPRD Bali periode 2004-2019 ini.
Bupati Tamba berharap, keberadaan sirkuit road race itu tidak hanya sekedar untuk menghidupkan suasana di ACR. Namun, pihaknya ingin agar sirkuit itu menjadikan Jembrana sebagai barometer otomotif dan dikunjungi para penggemar balap dari berbagai daerah sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat Jembrana.
Selain untuk road race, Bupati Tamba menegaskan sirkuit di ACR itu juga disiapkan untuk berbagai ajang otomotif. Di antaranya, untuk drag race, drift, slalom, dan lainnya. "Jadi ini semua komplit dan pas juga sebagai kebutuhan Jembrana sebagai kota barometer otomotif," ucapnya. 7ode
Komentar