nusabali

Hilang Kendali, Dua Mobil Terlibat Kecelakaan

  • www.nusabali.com-hilang-kendali-dua-mobil-terlibat-kecelakaan

MANGUPURA, NusaBali - Kecelakaan lalu lintas melibatkan mobil MG dengan Nopol B 2557 UZC dan mobil Suzuki APV dengan Nopol DK 1615 HL terjadi di Jalam Raya Canggu tepatya di depan Warung Lumbung Pangan, kawasan Banjar Padang Linjong, Desa canggu, Kecamatan Kuta Utara, Badung, Selasa (23/4) sekitar pukul 05.00 Wita.

Kedua kendaraan mengalami kerjaan cukup parah, namun tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Kasi Humas Polres Badung Ipda I Putu Sukarma dikonfirmasi kemarin siang mengatakan kecelakaan itu terjadi akibat mobil MG yang dikemudikan Lachlan Ancurin Adam, 21, lepas kendali. Mobil tersebut keluar lintasan dan menabrak mobil Suzuki APV yang dikemudikan oleh I Putu Pedrik Wira Kartawan, 31, yang saat itu sedang parkir di pinggir jalan.

Akibat kecelakaan itu mobil MG B mengalami kerusakan pada bagian depan dan samping. Sementara mobil Suzuki mengalami kerusakan di bagian kiri belakang. “Kedua belah pihak sepakat untuk damai. Perbaikan kerusakan dibicarakan kedua belah pihak di luar urusan kepolisian,” ujarnya.

Meskipun demikian, Ipda Putu Sukarma mengatakan kecelakaan lalu lintas seperti ini harus jadi pelajaran bagi masyarakat. Pastikan kondisi fisik siap untuk berkendara. Demikian juga dengan kendaraan yang dikendarai harus layak jalan.

Ipda Putu Sukarma menjelaskan kecelakaan yang melibatkan dua mobil tersebut berawal saat mobil MG yang dikemudikan oleh Lachlan Ancurin Adam bergerak dari arah timur menuju ke barat. Saat mendekati TKP, mobil itu hilang kendali.

“Mobilnya keluar jalur ke kiri dan menabrak kendaraan Suzuki APV milik I Putu Pedrik Wira Kartawan yang terparkir di pinggir. Jadi, kesimpulannya karena kurang berhati-hatinya mobil MG menyebabkan kecelakaan lalu lintas,” jelas Ipda Putu Sukarma. 7 pol

Komentar