PDIP Badung Rahasiakan Usulan Cagub
Rapat Penjaringan, Munculkan 9 Nama Cabup-Cawabup Badung
PDIP kantongi 9 nama nama potensial diusung di Pilkada Badung 2024, namun nama-nama itu masih rahasia dan akan dilakukan survei terhadap nama-nama itu.
MANGUPURA, NusaBali - DPC PDI Perjuangan (PDIP) Badung menggelar rapat internal penjaringan bakal Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) dalam Pilkada Badung 2024, termasuk usulan calon yang akan maju di Pilgub Bali di kantor DPC PDIP Badung, Jumat (26/4). Namun sayangnya, nama-nama yang masuk penjaringan Cabup-Cawabup Badung masih dirahasiakan. Tak hanya itu, aspirasi untuk usulan nama bakal Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) di Pilgub Bali 2024 juga rahasia alias tak muncul secara gamblang.
Ketua DPC PDIP Badung, I Nyoman Giri Prasta hanya menjawab normatif terkait usulan bakal Cagub-Cawagub Bali. Dia mengaku untuk calon gubernur-wakil gubernur sepenuhnya diserahkan kepada DPP PDIP. Apa ini artinya DPC PDIP Badung tidak menjaring atau mengusulkan nama Cagub-Cawagub? Giri Prasta pun hanya menjawab menyerahkan semuanya dan tunduk pada instruksi partai. “Untuk calon gubernur sepenuhnya diberikan kepada DPP, yakni Ketua Umum. Saya tunduk dengan perintah partai dan saya tidak akan pernah memiliki pikiran untuk mendahului Ketua Umum PDIP,” kata Giri Prasta.
Terkait usulan Cagub-Cawagub Bali oleh DPC PDIP Badung ini terlihat berbeda dengan sejumlah DPC PDIP di Bali yang sebelumnya sudah menggelar rapat penjaringan aspirasi kandidat calon di Pilkada secara internal. Sejumlah DPC PDIP menyebutkan dengan tegas soal nama yang diusulkan sebagai kandidat Cagub-Cawagub, seperti DPC PDIP Buleleng, Bangli, Karangasem, Tabanan dan Jembrana yang usulkan dua paket Cagub-Cawagub Bali, yakni Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Koster-Ace) dan Wayan Koster-I Nyoman Giri Prasta (Koster-Giri). Sementara DPC PDIP Gianyar hanya usulkan satu paket, yakni Koster-Ace dua periode.
Sementara untuk nama-nama kandidat Cabup-Cawabup Badung di Pilkada 2024, dalam rapat yang berlangsung pukul 14.00 Wita-16.00 Wita tersebut, ada sembilan nama yang masuk dalam penjaringan Cabup-Cawabup dari PDIP. Namun saat ditanya siapa saja kesembilan orang tersebut, Ketua DPC PDIP Badung, Giri Prasta masih merahasiakannya. Yang jelas, nama-nama tersebut telah dikantongi dan pihaknya akan melakukan survei terhadap calon-calon yang diajukan guna mengetahui elektabilitas.
“Hasil rapat DPC PDIP Badung terkait bakal calon bupati dan calon wakil bupati sudah kita lakukan di internal. Nama-nama sudah masuk. Nanti kita buatkan berita acara sekaligus kita mohonkan untuk melakukan survei,” sebutnya seusai rapat. Akan tetapi politisi PDIP yang kini Bupati Badung itu memberikan sedikit clue, bahwa sembilan nama yang telah dikantongi tersebut merupakan kader dan non kader. Giri Prasta menegaskan, tidak ada titipan dalam penjaringan ini. “Kami akan lakukan survei tiga kali dan akan dilakukan crosscheck. Survei akan dilakukan tim independen. Tidak ada titipan, sesuai ketentuan, ada kader dan non kader,” tegasnya.
Sementara Sekretaris DPC PDIP Badung, Putu Parwata menambahkan, rapat internal penjaringan Cabup-Cawabup Pilkada Badung kemarin menyerap aspirasi dari para kader terlebih dahulu. Setelah itu baru nama kader yang dikerucutkan itu mengambil formulir. “Aspirasi ini nanti akan dibawa ke DPD PDIP Bali. Lalu nanti sembilan nama itu melanjutkan mengambil dan mengisi formulir sesuai dengan mekanisme yang ditentukan oleh DPP partai. Proses akan berlangsung sampai Mei,” jelasnya. 7 ind
Komentar