Ditabrak Truk, Dahan Pohon Tumbang di Jalan Denpasar-Gilimanuk
Petugas BPBD Jembrana
pohon tumbang
Kepala Pelaksana BPBD Jembrana
Pusdalpos
I Putu Agus Artana Putra
Tim Reaksi Cepat (TRC)
NEGARA, NusaBali - Dahan sebuah pohon perindang di Jalan Umum Denpasar-Gilimanuk, Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, tumbang dan mengganggu kelancaran arus lintas, Jumat (26/5) subuh. Tumbangnya dahan pohon mahoni itu terjadi karena sempat ditabrak truk.
Dari informasi di lokasi, kejadian dahan pohon tumbang itu terjadi sekitar pukul 05.30 Wita. Beruntung tidak ada orang ataupun kendaraan yang tertimpa. Namun dahan pohon setinggi hampir 10 meter yang menutup separuh badan jalan itu sempat membuat arus lalu lintas tersendat.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jembrana I Putu Agus Artana Putra mengatakan, dahan pohon yang tumbang tersebut memiliki diameter sekitar 30 centimeter dan tinggi sekitar 10 meter. Dahan pohon itu tumbang atau tepatnya patah karena ditabrak sebuah truk. "Ditabrak truk kontainer," ujarnya.
Agus Artana menjelaskan, periwista dahan pohon tumbang yang terjadi sekitar pukul 05.30 Wita, itu dilaporkan ke BPBD Jembrana pada sekitar pukul 05.40 Wita. Begitu menerima laporan, Tim Reaksi Cepat (TRC) dan Pusat Pengendali Operasi (Pusdalpos) langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan penanganan.
Penanganan dahan pohon tumbang yang dimulai sekitar pukul 05.50 Wita itu sempat memakan waktu sekitar 40 menit karena ukurannya cukup besar. "Nihil korban dan kerugian materi. Cuman sempat menggangu arus lalu lintas," ucap Agus Artana. 7ode
Komentar