nusabali

PJSI Bali Siapkan 20 Atlet Andalan

Kejuaraan Judo Asia Tenggara di Denpasar

  • www.nusabali.com-pjsi-bali-siapkan-20-atlet-andalan

Kesiapan atlet sudah diintensifkan sejak beberapa bulan lalu, yakni latihan ditingkat Pengkab/Pengkot masing-masing. Kemudian, sentralisasi atlet juga dilakukan selama tiga kali sepekan dan dipusat di salah satu hotel.

DENPASAR, NusaBali
Pengurus Provinsi Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Bali terus berbenah menjelang event tunggal internasional, yakni SEA Judo Championship atau Kejuaraan Judo Asia Tenggara. Kejuaraan tersebut melibatkan 600 pejudo dan dimulai pada akhir Mei ini di GOR Yudomo Kepaon, Denpasar Selatan. Untuk memberikan hasil positif, PJSI Bali menggembleng pejudo andalannya secara berkesinambungan.

Ketua I Pengurus Provinsi Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Bali, I Nengah Sudiarta menerangkan Bali patut berbangga atas dipilihnya menjadi tempat South East Asia (SEA) Judo Championship 2024 pada 29 Mei hingg 2 Juni. Ya, pengurus PJSI pusat menunjuk Bali untuk event yang melibatkan seluruh negara di Asia Tenggara itu. 

"Kita patut bersyukur dan bangga karena mewakili Indonesia dalam SEA Judo Championship atau kejuaraan Judo Asia tenggara. Ini akan berlangsung di GOR Yudomo Kepaon, Denpasar Selatan," ungkap Nengah Sudiarta, Minggu (12/5).

Dengan dipilihnya Bali, kata Sudiarta, pihaknya terus berbenah meningkatkan kemampuan atlet yang akan berlaga. Total 20 pejudo disiapkan berlaga di event tersebut, termasuk atlet PON maupun Pelatnas asal Bali serta beberapa atlet junior. 

Kesiapan atlet, kata Sudiarta, sudah diintensifkan sejak beberapa bulan lalu, yakni latihan ditingkat Pengkab/Pengkot masing-masing. Kemudian, untuk sentralisasi atlet juga dilakukan selama tiga kali dalam sepekan dan dipusat di salah satu hotel. 

"Khusus persiapan kejuaraan judo Asia Tenggara, desentralisasi itu sudah berjalan sejak lama. Sedangkan sentralisasi setiap Jumat, Sabtu dan Minggu. Ini kita gunakan hotel untuk mengakomodir kegiatan mereka," kata Sudiarta.

Dalam kejuaraan itu akan menghadirkan 600 atlet dari seluruh negara di Asia Tenggara yang terbagi dalam dua kategori senior dan junior serta masing-masing nomor akan dipertandingkan. Untuk jumlah atlet itu sendiri terdiri dari 260 junior dan sisanya senior yang terdiri dari atlet PON XXI/2024 dan atlet Pelatnas. Sedangkan untuk junior diambil dari atlet yang sebelumnya menjuarai Popnas dan KASAD Cup. 

"Jadi semuanya saat ini sedang dipersiapkan untuk event itu. Senior dan junior terus digembleng untuk mendapatkan hasil terbaik pada ajang bergengsi itu," pungkas Nengah Sudiarta. dar

Komentar