Adu Jangkrik, Pemotor Tewas di Batur Selatan
Petugas belum mengetahui tujuan dari para pengendara tersebut. Diketahui, saat kejadian kondisi cuaca berkabut dan gerimis. Selain itu, jalan sedikit menikung.
BANGLI, NusaBali
Kecalakaan lalu lintas terjadi di jalan raya jurusan Kintamani - Penelokan, tepatnya Banjar Masem, Desa Batur Selatan, Kecamatan Kintamani, Bangli, hingga memakan korban jiwa. Seorang pengendara tewas di lokasi kejadian dan dua orang mengalami luka - luka.
Kasus kecelakaan tersebut kini dalam penanganan Sat Lantas Polres Bangli. Kapolsek Kintamani Kompol Nengah Sukerna, saat dikonfirmasi, membenarkan telah terjadi kecelakaan lalu lintas. Kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (16/5) sekitar pukul 22.30 Wita.
Dijelaskan, peristiwa kecelakaan tersebut melibatkan dua sepeda motor yakni Honda Scoopy DK 5471 PZ yang dikendarai I Putu Suartawan,30, asal Desa Batur Selatan dan membonceng Ni Komang Sriyanti,22, asal Desa Batur Tengah. Berikutnya, sepeda motor Yamaha Jupiter MX DK 4235 ACL yang dikendarai I Made Darmawan,20, asal Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Bangli.
Kecalakaan terjadi sekitar pukul 22.30 Wita. Awalnya, Jupiter MX datang dari arah selatan (Penelokan) menuju utara (Kintamani) sedangkan Honda Scoopy datang dari arah utara menuju selatan. Pada saat di TKP, Jupiter MX mengambil haluan ke kanan sehingga terjadi tabrakan.
"Akibat tabrakan tersebut, Putu Suartawan meninggal di lokasi kejadian. Untuk Komang Sriyanti dan Made Darmawan mengalami luka lecet. Dua korban luka ini dirujuk ke RSU Bangli untuk mendapat penanganan medis," jelasnya, Jumat (17/5).
Menurut Kompol Sukerna, petugas telah melakukan olah TKP serta meminta keterangan sejumlah saksi. Namun, petugas belum mengetahui tujuan dari para pengendara tersebut. Diketahui, saat kejadian kondisi cuaca berkabut dan gerimis. Selain itu, jalan sedikit menikung. Disinggung terkait penanganan kasus kecelakaan tersebut, Kompol Sukerna mengatakam kasus ini dalam penanganan Sat Lantas Polres Bangli. "Kasus kecelakaan ini dalam penanganan Unit Laka Sat Lantas Polres Bangli," ujarnya.7esa
Komentar