nusabali

Restu Jokowi dan Prabowo untuk Rai Mantra-De Gadjah sebagai Bacalon Gubernur Bali 2024-2029

  • www.nusabali.com-restu-jokowi-dan-prabowo-untuk-rai-mantra-de-gadjah-sebagai-bacalon-gubernur-bali-2024-2029
  • www.nusabali.com-restu-jokowi-dan-prabowo-untuk-rai-mantra-de-gadjah-sebagai-bacalon-gubernur-bali-2024-2029

DENPASAR, NusaBali.com – Hampir satu bulan pasangan Mantra-Mulia viral di media sosial, akhirnya duet yang digadang-gadang menjadi bakal calon Gubernur – Wakil Gubernur Bali 2024-2029 mendapat dukungan resmi dari parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Pasangan Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra dan Made Muliawan Arya, yang akrab disapa De Gadjah, disebut-sebut telah mendapatkan restu dari Presiden Joko Widodo dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk maju sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali periode 2024-2029. 

Hal ini diungkapkan oleh De Gadjah dalam sesi wawancara usai Rapat Konsolidasi Koalisi Pilkada Provinsi Bali yang digelar di The Brass Denpasar pada Jumat (24/5/2024) siang.

De Gadjah menjelaskan bahwa partai-partai yang tergabung dalam koalisi pendukung pemerintahan Prabowo-Gibran di tingkat pusat telah mengadakan pertemuan. "Lampu hijau sudah diberikan oleh Pak Prabowo dan Pak Jokowi," ujarnya, menegaskan dukungan dari kedua pemimpin tersebut.

Menurut De Gadjah, keselarasan antara kepemimpinan di pusat dan daerah sangat penting untuk menyukseskan program-program pemerintah Prabowo-Gibran, yang diharapkan dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat Bali. 

"Kepemimpinan di pusat dan di daerah dinilai perlu ekuivalen untuk menyukseskan program Pemerintah Prabowo – Gibran sehingga bisa mensejahterakan masyarakat Bali," tambahnya.

Namun, De Gadjah juga menyebutkan bahwa jika di kemudian hari ada perubahan keputusan dari pusat terkait bakal calon yang akan maju dalam kontestasi Gubernur dan Wakil Gubernur Bali 2024-2029, koalisi partai di Bali siap legowo dan menerima apapun keputusan tersebut. "Kami akan legowo dan siap menerima apapun keputusan dari pusat," katanya.

Terhadap Rai Mantra sendiri, diungkapkan telah dilakukan komunikasi dan dinyatakan siap untuk maju. Meskipun sebenarnya Rai Mantra sudah terpilih sebagai anggota DPD RI Dapil Bali periode 2024-2029, dukungan penuh dari koalisi tetap mengalir.

Dalam Rapat Konsolidasi ini juga disepakati bahwa Koalisi Indonesia Maju Plus hanya akan mengajukan dan mendukung satu pasangan bakal calon untuk Pilkada serentak di Kabupaten/Kota se-Bali. Kesepakatan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan soliditas koalisi dalam menghadapi Pilkada mendatang.

Rapat tersebut dihadiri oleh berbagai petinggi partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju Plus, seperti Ketua Partai Golkar Sugawa Kory dan Sekretaris Made Dauh Wijana, Ketua Partai Demokrat Made Mudarta dan Sekretaris I Made Sada, Sekretaris NasDem I Nyoman Winatha; Ketua PSI I Nengah Yasa Adi Susanto dan Sekretaris Cok Dwi, serta Ketua PKB Bambang Sutiyono dan Ketua Partai Garuda  I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya Sunarya. 

Komentar