nusabali

Timnas Latihan Perdana Selasa Sore

Ragnar Oratmangun Yakin Kalahkan Irak dan Filipina

  • www.nusabali.com-timnas-latihan-perdana-selasa-sore

Bahkan Ragnar menyaksikan laga Bali United lawan Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Sabtu (25/5) malam. Setelah terpesona atmosfer Liga 1, Ragnar siap membela Timnas.

JAKARTA, NusaBali
Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumardji mengatakan, Timnas Indonesia akan menggelar latihan perdana pada Selasa (28/5) sore, pukul 16.00 WIB, di Lapangan Sepak Bola ABC GBK, Jakarta. 

Latihan itu untuk persiapan dua laga penutup putaran kedua kualilfikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F menjamu Irak dan Filipina, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Irak dijamu pada Kamis (6/6) pukul 17.00 WITA dan Filipina pada Selasa (11/6) pukul 20.30 WITA.

"Besok (Selasa) sudah latihan. Pukul 16.00 di Lapangan ABC GBK, Senayan," kata Sumardji, Senin (27/5).

Sebelum menjalani latihan tersebut, Sumardji mengatakan para pemain yang dipanggil pelatih kepala timnas Indonesia Shin Tae-yong akan berkumpul di Jakarta pada Senin malam. Adapun, para pemain yang berkumpul adalah mereka yang tidak memiliki agenda bersama klub masing-masing, baik di Liga 1 atau di liga-liga luar negeri.

Untuk pemain yang merumput di luar negeri, Shayne Pattynama dan Ragnar Oratmangoen diketahui sudah tiba di Indonesia lebih dulu, dengan keduanya memilih menghabiskan waktu liburan di Bali sebelum kembali ke Jakarta.

Bahkan Ragnar menyaksikan laga Bali United lawan Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Sabtu (25/5) malam. Setelah terpesona atmosfer Liga 1, Ragnar siap membela Timnas. Dia baru membuat satu caps bersama skuad Garuda saat melibas Vietnam 3-0.

Ragnar pun tidak sabar menjalani laga keduanya bersama Timnas Indonesia. Apalagi bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno akan menjadi pengalaman perdananya di depan puluhan ribu suporter.

Apalagi laga Indonesia menghadapi Irak digelar pada sore hari. Bagi Ragnar hal tersebut tak jadi masalah. Terlebih ujicoba menghadapi Tanzania pada 2 Juni juga akan digelar sore hari di Stadion Madya Senayan.

“Saya tidak pernah bermain di GBK. Bermain di waktu manapun tidak masalah. Saya rasa, pelatih yang lebih tahu dan terbaik untuk Timnas. Saya sendiri pasti akan menunjukkan yang terbaik,” kata Ragnar, dikutip bola.com.

Skuad Garuda butuh satu kemenangan lagi untuk mengunci satu tiket ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Ragnar pun sangat yakin Indonesia mampu lolos. Dia pun akan mencurahkan kemampuan terbaiknya di lapangan nanti. Tetapi dia sadar laga nanti akan cukup keras. 

Sementara Sandy Wals dan Thom Haye diketahui sudah berangkat ke Jakarta dari Belanda. Untuk Jay Idzes (bek 23 tahun) akan bergabung setelah laga final playoff promosi ke Serie A, dimana timnya Venezia akan tandang melawan Cremonese di Stadion Giovanni Zini pada Jumat (31/5) pukul 02.30 WITA dan di Stadion Pier Luigi Penzo pada Senin (3/6) pukul 02.30 WITA.

Sebagai persiapan dua laga penutup putaran kedua, Indonesia akan menjajal kekuatan negara Afrika, Tanzania yang merupakan negara peringkat 119 pada ranking FIFA per 4 April lalu. Laga lawan Tanzania dimainkan di Stadion Madya GBK, Jakarta, Minggu (2/6) pukul 17.00 WITA. ant

Komentar