nusabali

HMPS Manajemen Universitas Mahasaraswati Denpasar Gelar Open Recruitment dan BERSIAP

  • www.nusabali.com-hmps-manajemen-universitas-mahasaraswati-denpasar-gelar-open-recruitment-dan-bersiap
  • www.nusabali.com-hmps-manajemen-universitas-mahasaraswati-denpasar-gelar-open-recruitment-dan-bersiap
  • www.nusabali.com-hmps-manajemen-universitas-mahasaraswati-denpasar-gelar-open-recruitment-dan-bersiap
  • www.nusabali.com-hmps-manajemen-universitas-mahasaraswati-denpasar-gelar-open-recruitment-dan-bersiap

DENPASAR, NusaBali.com - Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen (HMPS Manajemen) Universitas Mahasaraswati Denpasar menyelenggarakan kegiatan Open Recruitment dan BERSIAP (Pembekalan Organisasi Calon Anggota Kepengurusan Baru HMPS-MJ) pada Rabu (22/5), di Gedung Widya Saba Kampus Soka Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Kegiatan dengan tema "Increasing Synergy and Spirit of Responsibility with HMPS-MJ" ini diikuti oleh mahasiswa Program Studi Manajemen Universitas Mahasaraswati Denpasar yang telah mengikuti proses wawancara pada Minggu (19/5) lalu.

Diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Mars Saraswati, kegiatan ini dilanjutkan dengan kegiatan BERSIAP yang menghadirkan Dr Ni Made Dwi Puspitawati SE MM (Ketua Program Studi Manajemen) dan Ni Putu YeniAstiti SE MM (Sekretaris Program Studi Manajemen) yang juga merupakan Pembina Kepengurusan HMPS Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Dwi Puspitawati memaparkan materi tentang Organisasi HMPS Manajemen, Kepemimpinan, dan Kerjasama. Sedangkan YeniAstiti menyampaikan materi tentang bagaimana menjadi pemimpin yang baik dalam berorganisasi dan peran pemimpin dalam organisasi. “Untuk menjadi pemimpin yang baik dalam berorganisasi, tentu peran pemimpin dalam organisasi merupakan suatu tanggung jawab yang besar, dimana kita harus senantiasa memotivasi serta menuntun para anggota untuk mencapai tujuan organisasi bersama,” kata YeniAstiti.


Satu pemateri lainnya adalah Ni Nyoman Putri Sulistyawati selaku Ketua HMPS Manajemen Periode 2023/2024. Ia membawakan materi tentang Problem Solving dan Public Speaking.

Setelah itu, dilanjutkan dengan kegiatan bedah proposal dan pelatihan Canva untuk menambah bekal bagi calon anggota, serta games-games yang menyenangkan.

"Melalui kegiatan Open Recruitment dan BERSIAP ini, kami berharap dapat menjaring kandidat potensial dan memberikan dampak positif bagi Calon Anggota agar memiliki karakter serta kepribadian yang kreatif dan inovatif yang berpedoman pada nilai-nilai organisasi. Kami juga ingin mengajak calon kepengurusan anggota baru untuk lebih dekat dan mengenal HMPS Manajemen di lingkungan Universitas Mahasaraswati Denpasar," kata Putri Sulistyawati.


Melalui program kegiatan ini, diharapkan bisa membuat HMPS Manajemen menjadi organisasi yang lebih baik dari sebelumnya. “Kegiatan BERSIAP ini diharapkan dapat rutin diadakan setiap tahunnya dengan lebih baik dan dapat memberikan manfaat bagi Anggota serta Calon Anggota HMPS Manajemen dalam menjabat di periode sekarang dan periode yang akan datang," kata Dr Ni Made DwiPuspitawati.

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan dan pengajaran dengan tujuan sebagai berikut:

*. Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kepribadian calon pengurus sebagai calon pemimpin dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi berorganisasi dengan baik.
*. Meningkatkan keakraban dan membimbing calon pengurus agar memahami pengelolaan organisasi dengan baik.
*. Mengembangkan kemampuan calon pengurus mengemukakan konsep dan gagasan serta menerapkannya demi kemajuan organisasi dengan menerapkan prinsip KIS (Koordinasi, Integrasi, dan Sinkronisasi).
*. Mendapatkan anggota baru yang sesuai dengan standar kompetensi dan kebutuhan organisasi, serta sebagai bentuk regenerasi keanggotaan organisasi.

Komentar