Pemprov Gandeng Ojol Tekan Kekerasan terhadap Perempuan
Gandeng Ojol
Pemerintah Provinsi Bali
Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Tekan Kekerasan terhadap Perempuan
DENPASAR, NusaBali - Pemerintah Provinsi Bali melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Provinsi Bali menggandeng salah satu perusahaan ojek online (Ojol) untuk menekan kekerasan terhadap perempuan saat menggunakan jasa Ojol.
Pemprov Bali bekerja sama dan berkomitmen dengan salah satu perusahaan Ojol tersebut untuk meningkatkan kesadaran pentingnya pencegahan kekerasan seksual di antara pengemudi dan pengguna layanan Ojol.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Bali, I Dewa Gede Mahendra Putra saat menghadiri acara Kick Off Kerjasama salah satu perusahaan Ojol dengan Dinas Sosial P3A Bali, di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Niti Mandala, Denpasar, Selasa (28/5) mengatakan, belakangan ini aksi kekerasan seksual bukan hanya terjadi di kehidupan nyata tapi juga melalui dunia maya. “Kerja sama dengan Ojol juga penting sebagai bagian dari kampanye menekan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak yang jumlahnya masih relatif tinggi di Bali,” ujar mantan Karo Humas Setda Provinsi Bali ini.
Sementara Kepala Dinas Sosial P3A Bali, Luh Ayu Aryani juga menyampaikan bahwa Pemprov Bali akan terus meningkatkan kepedulian untuk pencegahan dan penanganan kekerasan pada perempuan dan anak-anak. Salah satunya dengan menjalin kerja sama dengan pihak swasta. “Mari kita bersama-sama menciptakan Provinsi Bali yang bebas dari kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak-anak. Perempuan Berdaya, Anak Terlindungi, Indonesia Maju,” tegas Aryani.a
1
Komentar