nusabali

Gede Ganding Jadi Panitia Kejuaraan Judo

  • www.nusabali.com-gede-ganding-jadi-panitia-kejuaraan-judo

JAKARTA, NusaBali - Pejudo Bali di kelas -100 kg, Gede Ganding Kalbu Soethama tidak ikut bertanding di South East Asia (SEA) Judo Championship 2024 di GOR Yudomo, Denpasar, Bali pada 29 Mei-3 Juni 2024. Justru, Gede Ganding menjadi salah satu panitia di kejuaraan tersebut. Dia menangani keabsahan para peserta.

"Saya tidak bertanding di SEA Judo Championship. Saya jadi panitia di kejuaraan itu. Saya menangani keabsahan atau mengecek data para peserta," ujar Gede Ganding, Kamis (30/5). 

Padahal, sebagian pejudo Bali yang lolos ke PON 2024 Aceh-Sumatera Utara berlaga di SEA Judo Championship. Pasalnya ajang tersebut, dijadikan uji coba sebelum ke PON 2024. Menurut Gede Ganding, dirinya sebenarnya akan ikut SEA Judo Championship. Namun, dia mengundurkan diri karena cedera di engkel kaki saat latihan.

Karena itu, Ganding lebih memilih fokus persiapan PON 2024. Peraih medali emas SEA Games 2019 Filipina ini pun, tidak terlalu kecewa dengan keputusan itu. Pasalnya, demi kebaikan dirinya agar kelak tampil bagus di kejuaraan antar provinsi.

"Cedera saya alami saat latihan dua bulan lalu. Sekarang sudah membaik, tapi saya khawatir tidak maksimal bertanding di SEA Judo Championship sehingga memutuskan mengundurkan diri agar nanti tampil bagus di PON 2024," terang Gede Ganding. 

Di kepanitiaan, Ganding bertugas bersama empat orang dari sekretariat PB PJSI. Mereka mengecek data pejudo yunior dan senior yang jumlahnya sekitar 600 peserta. Untuk senior, mereka memeriksa apakah pejudo yang bertanding sesuai dengan nama di KTP (pejudo dalam negeri) atau parpor (pejudo luar negeri) yang diberikan.

Sedangkan untuk pejudo junior, Gede Ganding dkk memeriksa kelahiran mereka dari tahun 2004-2009. Selama menjalani tugas itu, lulusan S1 Jurusan Sastra Inggris Universitas Udayana ini tidak mengalami kesulitan. Sebab, sudah belajar dan mendapat arahan dari pengurus judo. k22

Komentar