nusabali

Pj Gubernur: Rendahnya Stunting dan Kemiskinan di Bali Berkat Bantuan PKK

  • www.nusabali.com-pj-gubernur-rendahnya-stunting-dan-kemiskinan-di-bali-berkat-bantuan-pkk

DENPASAR, (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya menyebut rendahnya stunting dan kemiskinan ekstrem di Pulau Dewata berkat bantuan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK).

“Berkat PKK, dibantu BKKBN, angka prevelensi stunting di Bali terendah, 7,2 persen itu terendah nasional, dan kemiskinan ekstrem di Bali terendah juga secara nasional yaitu 0,19 persen. Tentu itu andil besar dari PKK,” katanya di Denpasar, Jumat (7/6/2024).

“Terima kasih sudah berpartisipasi dalam upaya peningkatan kesehatan dengan kampanye pola hidup sehat, meningkatkan akses pelayanan kesehatan, dan memastikan gizi yang baik melalui program posyandu dan edukasi kesehatan,” ucap Sang Made.

Menurutnya, TP PKK adalah mitra strategis Pemprov Bali dalam upaya meningkatkan kualitas masyarakat. Tema "Bergerak Bersama PKK Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju" yang digaungkan saat ini, lanjutnya, dirasa sesuai untuk menyikapi kondisi kehidupan masyarakat saat ini.

Pada puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-52 Provinsi Bali itu  ia  gerakan PKK terus berlanjut dan berinovasi, sehingga dapat menyelesaikan persoalan-persoalan tidak hanya kesehatan, namun juga sosial, sekaligus membantu program pemerintah daerah (pemda).

“Untuk mewujudkan visi Indonesia Emas, saya percaya utamanya tumbuh dari keluarga, jadi PKK sebagai motor penggerak kesejahteraan keluarga mempunyai peran yang sangat penting,” ujarnya.

“Saya merasakan langsung bagaimana sibuknya PKK, termasuk istri saya, yang lebih sibuk dari saya. Dia berkunjung ke desa-desa, sementara saya malah tidak sempat,” ucapnya.

Karena itu ia mengapresiasi keberadaan PKK yang dapat membantu meningkatkan pendapatan keluarga dan menciptakan kemandirian ekonomi keluarga melalui pelatihan keterampilan, pengembangan UMKM, dan akses permodalan ekonomi mikro.

Hari Kesatuan Gerak PKK di Bali diselenggarakan dengan berbagai kegiatan, seperti gerakan tanam cabai serentak di kebun PKK Bali. Selain itu ada aksi sosial penyaluran sembako ke puluhan anggota Persatuan Purnawirawan TNI/Polri, bantuan sembako ke 50 balita stunting dan berisiko serta mengunjungi ke lapangan, dan  bantuan sembako ke 20 tunawicara kurang mampu di Desa Bengkala, Buleleng.

Pada puncaknya yang digelar di Taman Budaya Art Center hari ini, Pj Ketua TP PKK Bali Ida Mahendra Jaya memimpin kegiatan yang diisi dengan pentas seni dan budaya dengan sebagian besar pengisi adalah pengurus PKK, serta penyerahan hadiah lomba. 

Komentar