nusabali

Proyek Gedung Perpustakaan Didanai Rp 6,7 M

  • www.nusabali.com-proyek-gedung-perpustakaan-didanai-rp-67-m

AMLAPURA, NusaBali - Gedung perpustakaan milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Karangasem mulai dibangun. Proyek gedung 2 lantai ini berbiaya Rp 6,7 miliar dari DAK (dana alokasi khusus).

"Nantinya, gedung ini khusus untuk pelayanan, bukan untuk kantor," jelas Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Karangasem I Wayan Putu Laba Erawan, di sela-sela memantau pembangunan gedung di Jalan Ngurah Rai,  Amlapura, Senin (10/6).

Pembangunan di lahan 29 are, tahap pertama membongkar gedung lama, kemudian membuat pondasi memanfaatkan 2 eskavator. Harapannya agar pembangunan cepat tuntas, dengan tenggang waktu pengerjaan 180 hari, pengerjaannya sejak 5 Juni 2024.

Sebenarnya pagu anggaran Rp 9,98 miliar. Namun setelah ditenderkan, pemenangnya menawar Rp 6,738 miliar.

Harapannya, kata Laba Erawan, setelah gedung selesai dibangun, nantinya pelayanan lebih optimal untuk memajang buku, komputer untuk pelayanan internet, ruang pelayanan, dan tempat menyimpan dokumen.

Sebab pelayanan perpustakaan mesti sesuai Standar Nasional Perpustakaan (SNP), amanat UU Nomor 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan, PP Nomor 24 tahun 2014 tentang Pelaksanaan UU Nomor 43 tahun 2007, dan Peraturan Perpustakaan Nasional Nomor 8 tahun 2017 tentang Standar Nasional Perpustakaan (SNP).

Terlebih lagi manfaat perpustakaan cukup  banyak, sebagai sumber ilmu pengetahuan didapatkan melalui membaca, banyak referensi mata pelajaran didapatkan, melalui banyak membaca.

Secara umum, katanya, manfaat perpustakaan untuk siswa dan masyarakat umum hanya ada lima, yakni sebagai sumber ilmu pengetahuan, dapat membatu menambah kosa kata, menambah kreativitas, sebagai sumber menulis dan sebagai referensi membuat tugas.

Juga untuk meningkatkan kualitas pendidikan literasi, mengingat pendidikan literasi di Indonesia, sangat rendah, minat bacanya rendah, sehingga perlu menyediakan layanan internet setidaknya dengan mengakses materi melalui internet pengunjung mesti baca materi yang didapatkan.

Tersedia 12.454 judul buku di tahun 2023, bertambah di bandingkan tahun 2022 sebanyak  12.267 judul buku. Bagi yang senang buku digital tersedia 1.100 eksemplar buku.

Selama ini pengunjung dapat pelayanan dari tiga pustakawan, Ni Luh Rai, Nyoman Sariadnya, dan Nyoman Terak. Jika di luar jam kerja jelas Ni Luh Rai, siswa atau masyarakat umum bisa memanfaatkan wifi gratis yang ada di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Karangasem, terutama Sabtu dan Minggu. 

Sebab, wifi buka 24 jam, yang sangat efektif bermanfaat untuk kepentingan siswa. Terutama siswa yang mengerjakan tugas-tugas sekolah, mencari referensi di internet menggunakan wifi milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Karangasem.7k16

Komentar