Seleksi Jabatan Kadis Kominfo Klungkung
Satu Nama Diusulkan ke Mendagri untuk Dilantik
Sebelum pelaksanaan Pilkada, pemerintah daerah masih bisa melakukan mutasi, tapi wajib mendapat persetujuan Mendagri.
SEMARAPURA, NusaBali
Tiga nama peraih nilai tertinggi calon pejabat Kadis Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sudah diketahui publik. Peraih nilai tertinggi yakni Kabag Perekonomian dan SDM I Nyoman Susanta dengan nilai 82,57, Camat Dawan I Dewa Gede Widiantara dengan nilai 79,58, dan Sekretaris Dinas PMDPPKB I Wayan Sudiarsa dengan nilai 78,91. Satu nama sudah diusulkan ke Mendagri untuk mendapat persetujuan untuk dilantik. Namun masih dirahasikan.
Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Klungkung, Ida Bagus Wirawan Adi Putra, menegaskan nama yang dipilih adalah kewenangan Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika. “Ini kewenangan Pak Pj Bupati,” ujar IB Wirawan, Jumat (21/6).
Ada tiga nama dengan hasil penilaian tertinggi yang terpilih dan sudah mendapat rekomendasi dari Komisi ASN. Namun, hasilnya tidak dapat langsung diumumkan. Sebab, hasilnya harus disampaikan lagi ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk meminta persetujuan teknis. Selanjutnya diteruskan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) melalui Gubernur Bali untuk mendapat persetujuan pelantikan.
Saat ini prosesnya masih mengusulkan ke Mendagri melalui gubernur. Usulan yang disampaikan ke Mendagri sudah mengerucut ke satu nama. “Pengusulan ke Mendagri ini untuk mendapat persetujuan pelantikan,” ujar IB Wirawan. Usulan ke Mendagri melalui Gubernur merupakan tindak lanjut atas surat edaran (SE) Mendagri. Menyebutkan, sebelum pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), pemerintah daerah masih bisa melakukan mutasi hanya saja harus mendapat persetujuan dari Mendagri.
Pelamar yang lolos seleksi administrasi sebanyak 18 orang. Dari 18 orang itu dicari 3 rangking terbaik. Ada pun 18 pelamar tersebut yakni 3 orang camat. Masing-masing Camat Klungkung I Putu Arnawa, Camat Banjarangkan Dewa Komang Aswin, dan Camat Dawan I Dewa Gede Widiantara. Jabatan Kadiskominfo juga diincar 3 Kabag yakni Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan I Gusti Ngurah Made Suarba, Kabag Umum I Komang Sumendra, Kabag Perekonomian dan SDM I Nyoman Susanta.
Termasuk diikuti 4 sekretaris yakni Sekretaris Satpol PP Komang Agus Putra Sanjaya, Sekretaris Diskominfo I Ketut Wikan Wiantara, Sekretaris Dinas PMDPPKB I Wayan Sudiarsa, Sekretaris Dinas PMPTSP I Gusti Ayu Anom Yuliati. Pelamar lainnya yakni Penata Perizinan Ahli Madya Dinas PMPTSP I Nyoman Ruspawan, Kabid di Disdukcapil I Komang Gde Adi Sujaya, Kabid di Satpol PP Tjokorda Gde Romy Tanaya, Kabid di Kesbangpol I Wayan Sudharma, Kabid di BKPSDM AA I Alit Pramawati, Kabid Pertanahan DLHP I Made Ariawan, Kabid di BPKPD I Gusti Ayu Putu Mahyuniati, dan Kabid di Dinas Pariwisata Kadek Angga Wijaya. 7 wan
1
Komentar