nusabali

Pusat Siapkan Anggaran Perbaikan Bendungan di Bangli

  • www.nusabali.com-pusat-siapkan-anggaran-perbaikan-bendungan-di-bangli

BANGLI, NusaBali - Dinas PUPR Perkim Bangli mengklaim telah mendapatkan anggaran perbaikan bangunan irigasi berupa bendungan di Bangli. Perbaikan akan dilakukan tahun 2025 untuk tiga bendungan.

Kabid Sumber Daya Air Dinas PUPR Perkim Bangli, Dede Agustas Sastra Yana  mengatakan tiga bangunan irigasi dimaksud, yakni Bendungan Tunggak Alas, Kelurahan Bebalang dan Bendungan Manuk, Kecamatan Susut, serta Bendungan Bangkiangsidem di Kecamatan Tembuku. 

Tiga bendungan itu kini dalam kondisi rusak. Akibatnya, petani tidak bisa melakukan pola tanam secara optimal.

"Kerusakan tiga bendungan tersebut sudah sejak lama. Ada karena kena bencana alam dan ada usia bangunan sudah tua,” ungkapnya, Jumat (21/6). 

Kata Dede Agusta untuk perbaikan tiga bendungan  diusulkan anggaran Rp 5 miliar. Pihaknya tidak menampik rusaknya bangunan irigasi tersebut berimbas pada terganggunya pola tanam. 

Melihat kondisi keuangan daerah, maka untuk perbaikan diusulkan ke Kementerian PUPR melalui dana DAK. Pihaknya optimis anggaran bisa diserap. Dari pemerintah pusat  telah menetapkan lokpri (lokasi prioritas)  dan selanjutnya akan di lakukan verifikasi. 

“Kami masih menyiapkan dokumen pendukung. Kalau tidak ada kendala perbaikan akan dilakukan tahun depan," jelasnya. 7esa

Komentar