nusabali

Krama Bali di Jakarta Ikut Berduka

  • www.nusabali.com-krama-bali-di-jakarta-ikut-berduka

Meninggalnya anggota Paspampres Serda I Gede Wahyu Darma Widnyana dibenarkan oleh mantan Ketua Banjar Jakarta Pusat, I Dewa Gede Ngurah Utama. 

JAKARTA, NusaBali
Menurut Ngurah Utama, sebagai mantan Ketua Banjar pihaknya ikut berduka atas kepergian Gede Wahyu. Terlebih dia masih muda, namun telah meninggalkan dunia fana ini.

"Informasi yang saya dapat, benar dia meninggal dunia. Saya mendapat kabar dari teman-temannya," ujar Ngurah Utama saat NusaBali hubungi, Selasa malam (8/8). Ngurah Utama belum pernah bertemu dengan Gede Wahyu sehingga tidak terlalu mengetahui sosoknya seperti apa.

Berdasarkan informasi yang didapat dari teman-teman Gede Wahyu, kata Ngurah Utama, dia meninggal pada, Minggu (6/8) kemarin di mess Paspampres. Lokasi sedang sepi lantaran teman-temannya yang berasal dari Bali sedang ke Pura Gunung Salak untuk membantu persiapan odalan di sana.

Meninggalnya dia karena apa, lanjut pria yang kini menjawab Bendum PHDI Pusat ini, belum diketahui. Namun pada Maret lalu, Gede Wahyu memang pernah berobat ketika ada baksos di Pura Paspampres, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jenazah korban langsung dibawa pulang ke Bali. "Karena keluarganya di Tabanan. Disini dia tinggal di mes," kata Ngurah Utama. Sebagai mantan Ketua banjar Jakpus, Ngurah Utama merasa berduka cita walau belum begitu mengenal Dharma Widnyana. *k22

Komentar