nusabali

Danrem Ancam Pecat Anggota Terlibat Judi Online

  • www.nusabali.com-danrem-ancam-pecat-anggota-terlibat-judi-online

DENPASAR, NusaBali - Masalah judi online yang belakangan ini marak terjadi telah menjadi perhatian TNI khusnya angkatan darat. Kepala Staf TNI AD Jenderal Maruli Simanjuntak bahkan berusaha memproteksi anggotanya untuk tidak terlibat judi online.

Perintah proteksi anggota agar tidak terlibat judi online dijasanakan oleh seluruh pimpinan jajaran dibawahnya. Khusus di wilayah Korem 163/Wira Satya hingga saat ini masih aman. Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida Bagus Ketut Surya Wedana mengatakan sampai saat ini dirinya belum menerima laporan ada anak buahnya terlibat judi online. 

"Sampai saat ini anak buah saya sendiri belum ada yang dilaporkan terlibat judi online. Kalau saya baca dan pemberitaan di daerah lain ada. Di Bali tidak ada," ungkap Danrem saat temu media di Media Center Korem 163/Wira Satya, pada Rabu (26/6) pagi. 

Danrem mengingatkan seluruh anak buahnya untuk tidak terlibat judi online. Anggota yang ketahuan terlibat akan dikenakan sanksi berat bahkan bisa sampai pemecatan. Dikatakannya judi online bagi anggota TNI selain merusak kehidupan keluarganya juga merusak institusi. Bila itu yang terjadi maka sanksi yang dijatuhkan kepada yang bersangkutan adalah pemecatan. 

"Bagi anggota yang terlibat judi online sanksinya berat. Bisa sampai pemecatan. Saya ingatkan anggota untuk tidak coba-coba main judi online," tegas Danrem yang kemarin didampingi Kasrem Kolonel INF Leo Agung Priyo Soembodo, Kasiintel Kolonel ARM Kukuh Dwi Antono dan sejumlah pejabat Korem 163/Wira Satya lainnya. 7 pol

Komentar