Sidang Maarten Paes Tak Terkendala Biaya
PSSI
Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS)
Maarten Paes
Timnas Indonesia
FIFA
Kartu Tanda Penduduk (KTP)
JAKARTA, NusaBali - PSSI memastikan sidang banding di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) untuk Maarten agar bisa membela Timnas Indonesia tidak terkendala biaya untuk mendanai proses yang dijalani.
"Langkah-langkah PSSI sudah diperhitungkan, bagaimana biaya-biaya sudah dihitung sejak awal (untuk sidang banding)," ujar Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga, Rabu (26/6).
Arya menyampaikan hal tersebut menanggapi pertanyaan awak media seputar biaya sidang di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) untuk pesepakbola Maarten Paes agar bisa bermain dengan timnas Indonesia.
Martee Paes, yang kini jadi kiper di skuad utama FC Dallas memiliki garis keturunan dari Indonesia yaitu dari sang nenek dari Pare, Kediri, Jawa Timur. Kiper 26 tahun itu sudah mengantongi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Paspor Indonesia namun belum dapat membela Timnas Indonesia. Paes terkendala regulasi FIFA karena memperkuat tim Belanda U-21 saat menginjak usia 22 tahun.
PSSI pun mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) agar Marteen Paes bisa membela skuad Garuda ketika menghadapi sejumlah laga penting ke depan, termasuk kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. ant
1
Komentar