nusabali

Atasi Kemarau, Subak di Tabanan Dibantu Puluhan Mesin Pompa Air

  • www.nusabali.com-atasi-kemarau-subak-di-tabanan-dibantu-puluhan-mesin-pompa-air

TABANAN, NusaBali - Guna menghadapi musim kemarau, 26 subak di Kabupaten Tabanan digelontor mesin pompa air. Mesin ukuran 3 inch tersebut bantuan pusat pertama kali bidang mesin pompa air untuk Tabanan.

Subak penerima bantuan mesin pompa air yakni 3 subak di Kecamatan Baturiti, 2 subak di Kecamatan Marga, 6 subak di Kecamatan Tabanan. Kemudian 1 subak di Kecamatan Kediri, sebanyak 5 subak Kecamatan Penebel, 1 subak di Kecamatan Kerambitan, 4 subak Kecamatan Selemadeg Barat, 1 subak di Kecamatan Selemadeg, dan 3 subak di Kecamatan Selemadeg Timur.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan Ni Nyoman Ria Wati mengatakan bantuan telah disalurkan ke masing-masing subak bulan Mei 2024. "Bantuan ini bnaru pertama kali ke Tabanan untuk menghadapi musim kemarau," jelas Ria Wati, Minggu (30/6). 

Disebutkan, sebelum bantuan ini di Tabanan, masing-masing subak memang mengusulkan. Awalnya hanya 12 yang mendapatkan kemudian ada penambahan lagi limpahan dari kabupaten lain. "Jadi hampir semua kecamatan yang dapat, kecuali Kecamatan Pupuan," tegasnya. 

Ria Wati menegaskan bantuan yang didapat dari pusat ini selain membantu menangani kemarau panjang kepada petani, juga bagian dari mendukung pencapaian target peningkatan luas tanam padi di Kabupaten Tabanan. 

Tabanan ditarget punya luas tanam 150 hektare hingga akhir September 2024 dari pemerintah pusat. "Saat ini dari target tersebut baru tercapai 75 hektar terjadi peningkatan, disumbang dari penggunaan bantuan mesin pompa air diluasan 3 hektar terjadi di Kecamatan Selemadeg Barat," tegasnya.

Dia menambahkan estimasinya minimal dari bantuan satu unit mesin pompa air tersebut bisa meningkatkan luas tanam padi mencapai 5 hektar dari luasan biasanya. "Jadi harapannya seiring dengan peningkatan luas tanam akan berdampak pada meningkatnya volume produksi padi di Kabupaten Tabanan pada tahun 2024," tandas Ria Wati.7des

Komentar