nusabali

PDAM Tabanan Lakukan Pemutakhiran Data Pelanggan

  • www.nusabali.com-pdam-tabanan-lakukan-pemutakhiran-data-pelanggan

TABANAN, NusaBali - Perusahaan Daerah Tirta Amertha Bhuana (PDAM) Tabanan melakukan pemutakhiran data pelanggan. Menariknya dalam kegiatan itu diberikan kebijakan, khususnya untuk balik nama sambungan tak dikenakan biaya alias gratis.

Pemutakhiran data ini bakal diberlakukan mulai 1 Juli sampai akhir November 2024. Selama itu petugas akan menyasar rumah pelanggan untuk memastikan titik koordinat meteran. 

Pemutakhiran data dilakukan karena sejumlah factor, salah satunya yang terpenting untuk mewadahi keluhan pelanggan supaya tepat sasaran.

Kepala Bagian Hubungan Langganan Perumda TAB Tabanan I Made Sukanta didampingi Kasubag Humas Perumda TAB I Wayan Agus Suanjaya, menegaskan langkah pemutakhiran data dilakukan sebagai bagian untuk menertibkan data. 

Sebab saat ini dari 65.173 SR (sambungan rumah) aktif bisa saja ada data yang sambungannya masih atas nama orangtua yang sudah meninggal. Atau bisa saja yang sudah membeli rumah, nama sambunganya masih developer. "Jadi ini tujuan kami supaya data kami tertib," ujar Made Sukanta Selasa (2/7). 

Selain itu yang terpenting adalah untuk mewadahi keluhan pelanggan supaya dalam penanganan tepat sasaran. "Jadi kami imbau kepada pelanggan untuk memanfaatkan waktu selama lima bulan ini. Karena kebijakan untuk balik nama gratis. Jika sebelumnya membayar Rp 55.000,” ucapnya. 

Dia menegaskan pelanggan yang ingin balik nama tersebut cukup menyerahkan persyaratan KTP kepada petugas yang datang secara door to door ke masing-masing pelanggan.

Kemudian setelah itu bakal dilakukan pencocokan titik koordinat meteran. Setelah kelar proses tersebut maka secara otomatis balik nama sudah dilakukan. "Dan apabila pelanggan tidak ada di rumah selama petugas ke rumah, pelanggan bisa melakukan balik nama ke kantor unit terdekat," saran Made Sukanta. 7 des

Komentar