nusabali

Hindari Adu Jangkrik, Truk Tronton Terguling

  • www.nusabali.com-hindari-adu-jangkrik-truk-tronton-terguling

Truk tronton yang berniat menghindari tabrakan adu jangkrik dengan sebuah bus pariwisata itu justru terperosok dan akhirnya terguling ke parit.

NEGARA, NusaBali
Sebuah truk tronton terguling di parit sisi Jalan Umum Denpasar-Gilimanuk, hutan Cekik, Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Jembrana, Minggu (14/7) pagi. Truk tronton box nopol DK 9588 MB ini berakhir terguling karena menghindari kecelakaan adu jangkrik dengan sebuah bus. 

Dari informasi, kecelakan tunggal truk tronton di Jalur Umum Denpasar-Gilimanuk kilometer 124-125, tepatnya di sebelah timur Monumen Operasi Lintas Laut Jawa-Bali, ini terjadi pada sekitar pukul 06.00 Wita. Kejadian bermula saat truk tronton yang dikemudikan Gufron Effendi, asal Pasuruan, Jawa Timur, bergerak dari arah timur ke barat atau dari arah Denpasar menuju Gilimanuk. 

Saat memasuki lokasi kejadian dengan situasi jalan datar lurus dan cuaca cerah pagi hari, datang sebuah bus pariwisata dari arah berlawanan yang mengambil jalur kanan. Melihat hal tersebut, Gufron Effendi pun membanting stir ke kiri. Sialnya, truk tronton yang berniat menghindari tabrakan adu jangkrik dengan sebuah bus pariwisata itu justru terperosok dan akhirnya terguling ke parit. 

Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk Kompol I Komang Mulyadi mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut. Namun sopir truk tronton itu mengeluhkan sakit pada bagian kaki kiri dan sudah diperiksakan ke Puskemas Gilimanuk. "Hanya keseleo. Dari pengakuan sopir, kejadiannya karena berusaha menghindari bus yang mengambil jalurnya," ujar Kompol Muliyadi.

Bangkai truk tronton yang terguling di sisi jalan itu sudah dievakausi pada Minggu siang kemarin. Sambil menunggu pengecekan lebih lanjut, truk itu pun masih diamankan di depan Mapolsek Gilimanuk.7ode

Komentar