Polsek Singaraja Sabet Penghargaan Terbaik se-Indonesia
SINGARAJA, NusaBali - Polsek Kota Singaraja jajaran Polres Buleleng menjadi yang terbaik di Indonesia dan meraih Kompolnas Award 2024.
Anugerah ini diberikan pada Rabu (17/7) di Jakarta, yang diterima langsung oleh Kapolsek Kota Singaraja, Kompol Made Agus Dwi Wirawan.
Menariknya, penghargaan tersebut berhasil diraih Polsek Kota Singaraja di tengah kabar tak sedap yakni dua personelnya yang diamankan karena diduga mengkonsumsi narkoba. Lantas apa itu Kompolnas Award? Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada satuan wilayah di Polri yang menunjukkan tugas pokok dan fungsinya.
Dalam penganugerahan ini, Polsek Kota Singaraja masuk dalam nominator Polsek Terbaik Kelompok A. Kompolnas Award 2024 ini diikuti oleh Satker, Polda, Polres, dan Polsek se-Indonesia. Polsek Kota Singaraja mendapat predikat Polsek Terbaik kelompok A dan mendapat piala dan sertifikat Kompolnas Award tahun 2024.
Kompol Agus Dwi menerima penghargaan tersebut langsung dari Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto. Disaksikan juga Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Kapolsek Kota Singaraja, Kompol Agus Dwi dikonfirmasi Jumat (19/7) siang, mengungkapkan bila sebelumnya pada tanggal 9 Juli 2024, tim penilai dari Kompolnas RI berkunjung ke Mako Polsek Kota Singaraja, untuk melakukan penilaian. Penilaian sebagai Polsek Terbaik Kelompok A itu dilakukan oleh Propam Mabes Polri hingga Posko Presisi Mabes Polri serta konsultan.
Kata Kompol Agus Dwi, yang dinilai adalah inovasi, tingkat kriminalitas, dan tingkat kepercayaan masyarakat. Ia menyebut Polsek Kota Singaraja membuat inovasi yang ada di satuannya seperti Bhabin Subak, Bhabin Kusuma, Bhabin Tukik, Bhabbin e Kamling, dan beberapa inovasi lainnya.
Inovasi-inovasi tersebut dibuat berdasarkan sejumlah masalah yang ada di masyarakat. Seperti permasalahan perawatan ekosistem dan biota laut, kepedulian polisi terhadap masyarakat binaan, hingga mengantisipasi potensi konflik air.
Pasca mendapatkan penghargaan ini, Polsek Kota Singaraja diharapkan mempertahankan prestasi, serta melanjutkan program inovasi yang telah mereka buat. “Pak Menkopolhukam memerintahkan pertahankan kedekatan dengan masyarakat, karena dinilai sangat bagus,” ujarnya.7 mzk
1
Komentar