Jelang Pilkada Serentak, Kalangan Konsul Optimistis Pariwisata Terjaga
Pertemuan Consular Corps
The Meru
Tahun Politik
Konsul Kehormatan Ukraina
I Nyoman Astama
Pariwisata
DENPASAR, NusaBali - Kalangan perwakilan konsulat, diantaranya konsul kehormatan dari sejumlah negara di Bali optimistis keamanan dan pariwisata Bali terjaga, pada tahun politik, yakni saat diselenggarakannya pilkada serentak di seluruh Indonesia pada November 2024.
Hal tersebut menyusul pertemuan Consular Corps yakni perhimpunan para Konsul Jenderal, Konsul dan Konsul Kehormatan dari Negara-Negara Sahabat di Bali.
“Ya, tentu optimis dan berharap kondisi aman dan pariwisata terjaga,” ujar I Nyoman Astama, Konsul Kehormatan Ukraina di Bali, Senin (22/7).
Astama mengatakan Consular Corps merupakan media yang sangat baik bagi para Consular Corps untuk saling berbagi dan mendapatkan informasi berharga yang terkait dengan kebijakan pemerintah Indonesia. Khususnya pada tahun politik dalam menyambut Pelantikan Presiden Terpilih dan Persiapan Pemilu Kepala Daerah Serentak untuk Gubernur dan Bupati/Walikota seluruh Indonesia.
“Kesempatan ini juga merupakan suatu yang baik untuk memahami lebih jelas mengenai rencana pembangunan dan visi serta misi perekonomian Pemerintah Provinsi Bali pasca pandemi dan pada tahun politik,” kata Astama.
Dari situlah, lanjut Astama dia optimis walau pun Bali memasuki tahun politik, yakni pilkada serentak, keamanan terkendali dan pariwisata terjaga.
Sebelumnya pertemuan Corps Consular dilaksanakan Jumat, 19 Juli 2024 dan dihadiri oleh 21 peserta dari 32 perwakilan negara-negara sahabat yang ada di Bali. k17.
Komentar