Hanura Dukung Koster untuk Pilgub Bali 2024
DENPASAR, NusaBali - Partai Hanura memberikan dukungan kepada Wayan Koster dalam Pilgub Bali 2024.
Dukungan ini disampaikan di akhir acara Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) DPD Partai Hanura Bali yang digelar di Denpasar, Rabu (24/7).
Dalam sambutannya, Wayan Koster menyampaikan terima kasih kepada Partai Hanura atas dukungan yang diberikan. "Saya diundang oleh Pak Ketua DPD Hanura Bali, saya hadir dan terima kasih atas undangannya dalam acara Rapimdanya," ujar Koster.
Ia juga menegaskan pentingnya membangun Bali dengan konsep yang utuh, menyangkut alam, manusia, dan budaya. Koster menjelaskan bahwa pembangunan Bali harus dilakukan dengan hati-hati mengingat tantangan yang dihadapi, seperti degradasi moral dan gangguan dari faktor eksternal. "Kecil pulau-nya, sedikit penutupnya, tapi di dalamnya ada kandungan-kandungan yang nilainya luar biasa. Jadi harus ditangani dengan baik," kata Koster.
Selain itu, Koster juga menyoroti pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam membangun Bali. Ia menekankan bahwa dukungan dari partai-partai politik sangat penting untuk memastikan keberlanjutan pembangunan yang telah direncanakan. Ketua DPD Partai Hanura Bali, Kadek Arimbawa, menegaskan dukungannya terhadap Wayan Koster. "Ini adalah komunikasi politik. Saya selaku ketua partai menjembatani aspirasi kawan-kawan untuk bisa bersilaturahmi dengan Pak Wayan," ujar Arimbawa.
Ia menambahkan bahwa meskipun keputusan akhir ada di tangan DPP, sinyal dukungan ini sangat jelas. "Ini sudah sinyal, mungkin sinyal ini 99,9%," tambahnya. Arimbawa juga menekankan pentingnya kerjasama dalam pilkada untuk mencapai keberhasilan yang diinginkan. Kehadiran Koster ini menjadi gong penutup Rapimda. Sebelumnya saat pembukaan dihadiri oleh Pj Gubernur Bali yang diwakili oleh Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Bali I Gusti Ngurah Wiryanata; perwakilan KPU Bali; Bawaslu Bali; dan perwakilan partai politik di Bali. 7 mao
1
Komentar