Polsek Densel Tingkatkan Patroli di Pantai Sanur
DENPASAR, NusaBali - Kunjungan wisatawan asing dan lokal ke Pantai Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar belakangan ini meningkat.
Untuk memberikan rasa aman bagi para pengunjung di salah satu objek wisata andalan itu aparat Polsek Denpasar Selatan meningkatkan kegiatan patroli.
Petugas yang patroli menyasar titik-titik keramaian dan juga tempat parkir kendaraan. Patroli dilakukan agar pelaku kejahatan tidak memiliki kesempatan untuk beraksi.
Dalam kegiatan patroli itu petugas juga melaksanakan pemantauan terhadap masyarakat yang berenang maupun yang menikmati kuliner. “Anggota kita di lapangan juga menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada pengunjung. Misalnya, imbauan supaya memperhatikan barang bawaan, kunci motor jangan sampai lupa dicabut, dan lainnya,” ujar Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Herson Djuanda, Kamis (1/8).
Kapolsek mengajak masyarkat untuk segera lapor polisi bila menjadi korban kejahatan. Bila gawat bisa langsung menghubungi melalui call center 110.
“Melalui patroli rutin ini diharapkan dapat menekan kriminalitas serta menciptakan keamanan dan kenyamanan masyarakat maupun wisatawan saat berkunjung ke kawasan wisata di seputaran wilayah Denpasar Selatan,” harapnya. 7 pol
1
Komentar