Pelajari Rival Terpeleset, City Petik Kemenangan
Pep Guardiola dan para pemain Manchester City sempat membahas terpelesetnya Liverpool dan Chelsea.
BRIGHTON, NusaBali
Guardiola lega karena timnya tak ikut-ikutan kehilangan poin. City mengalahkan pendatang baru di EPL Brighton & Hove Albion 2-0.
Sebelumnya, Liverpool ditahan imbang Watford 3-3 setelah kemasukan di injury time, Sabtu (12/8). Tak berselang lama, juara bertahan Chelsea di luar dugaan ditumbangkan Burnley di kandangnya sendiri 2-3.
Usai hasil buruk The Reds dan The Blues, City pun lebih berhati-hati agar tak bernasib seperti dua rivalnya itu. The Citizens akhirnya memetik poin penuh usai mengalahkan tim promosi Brighton & Hove Albion 2-0. Dua gol kemenangan itu dicetak Sergio Aguero dan bunuh diri Lewis Dunk.
"Dari pengalaman saya, laga pertama selalu rumit, bahkan saat bersama Barcelona, terutama melawan tim promosi ketika mereka punya semangat dan sama sekali tak tertekan," ujar Guardiola di BBC.
"Kami melihat apa yang terjadi pada Liverpool dan Chelsea dan kami membicarakannya. Itu tak terduga, tapi inilah Premier League. Saya belajar tentang ini musim lalu," kata mantan manajer Barcelona itu.
Meski menang, City meraihnya dengan tak mudah. Brighton cukup solid dalam bertahan sehingga menyulitkan mereka. City baru mendapatkan gol pada menit ke-70 lewat Aguero. Lima menit kemudian, sundulan Dunk masuk ke gawangnya sendiri.
Bagi kapten City Vincent Kompany, laga pertama ini menjadi pelajaran penting karena timnya sangat mungkin akan sering bertemu tim-tim yang tampil sangat defensif. Karena itu, kesabaran dibutuhkan untuk memetik tiga angka.
Hasil positif di laga perdana terasa sesuai dengan belanja besar di bursa transfer. Bahkan performa bagus di pramusim membuat City pun jadi kandidat terkuat juara Premier League musim ini. Namun Guardiola biasa saja menanggapi.
"Musim lalu juga begitu. Musim lalu saya duduk di sini dan setelah laga melawan Sunderland kalian bilang, 'Anda adalah favoritnya dan paling baik di liga'," kata Guardiola di Sky Sports.
City mengucurkan uang lebih dari 200 juta pound sterling demi merekrut pemain-pemain baru. Yakni, kiper Ederson, Kyle Walker, Danilo, Bernardo Silva, dan Benjamin Mendy ke Etihad Stadium.
Dengan skuat lebih muda, City menjanjikan selama pramusim. Mereka menggasak Real Madrid 4-1 dan Tottenham Hotspur 3-0. *
1
Komentar