nusabali

Pengiriman BBM ke Nusa Penida Gunakan Kapal Roro

  • www.nusabali.com-pengiriman-bbm-ke-nusa-penida-gunakan-kapal-roro

SEMARAPURA, NusaBali - Kapal LCT (Landing Craft Transport) yang biasanya mengangkut BBM dari Pelabuhan Padangbai, Karangasem menuju Nusa Penida, Klungkung, docking sejak Juli 2024. Dampaknya, pelayanan BBM ke SPBU di Dusun Ceningan, Nusa Penida tersendat selama 3 hari.

BBM baru masuk SPBU Ceningan Minggu (4/7) siang yang juga diiringi antrean panjang di SPBU. BBM diangkut menggunakan KMP (Kapal Motor Perintis) Roll On/Roll Off (Roro) Nusa Jaya Abadi dengan penambahan keberangkatan sejak Jumat (26/7) lalu.

Kadis Perhubungan Klungkung, I Gusti Gede Gunarta, mengatakan penambahan trip ini khusus untuk mengangkut BBM selama kapal LCT docking. Dalam sehari normalnya KMP Nusa Jaya Abadi menjalani 2 kali trip dari Pelabuhan Padangbai ke Nusa Penida, saat ini menjadi 3 kali. Jika biasanya berangkat pukul 07.00 Wita dari Nusa Penida ke Padangbai, dengan extra trip ini KMP Nusa Jaya Abadi berangkat lebih awal sekitar pukul 06.00 Wita. Saat mengangkut BBM menuju Nusa Penida, KMP Nusa Jaya Abadi tidak melakukan penyebrangan penumpang maupun barang lainnya. “Pengangkutan BBM ini sangat mengkhusus sebab tidak boleh dicampur dengan penumpang maupun material,” ujar Gusti Gunarta, Senin (5/8)

Penambahan trip membuat peningkatan biaya operasional sebesar 10 persen sampai 15 persen. Namun, juga diikuti peningkatan pemasukan dari KMP Nusa Jaya Abadi. Meskipun sudah uzur, peningkatan trip tidak terlalu membebani KMP Nusa Jaya Abadi. Selama perhitungan teknisi laporannya masih mampu, penambahan trip akan dijalankan. “Agar distribusi BBM ke Nusa Penida tetap lancar,” jelas Gusti Gunarta. 7 wan

Komentar